Metal Slug Baru untuk Konsol Tengah Dikembangkan

Reading time:
April 16, 2019
metal slug1

Seru dengan sprite dua dimensi yang memesona, hampir sebagian besar gamer sepertindya pernah menghabiskan waktu dengan Metal Slug. Seri game shooter dua dimensi yang satu ini memang tidak pernah mengecewakan, dari desain visual super keren hingga humornya yang siap untuk membuat Anda tersenyum. Selalu intens, apalagi jika Anda memainkannya secara kooperatif bersama dengan player lain, Metal Slug memang meninggalkan memori yang mendalam. Kini dengan kembalinya SNK Playmore ke industri game dan mulai menseriusi pengembangan game konsol dan PC, harapan untuk melihat kembalinya Metal Slug kini tidak lagi terasa kosong. Bahkan, SNK hadir dengan satu berita baik.

Chairman dari SNK Corporation – Ge Zhihui dalam konferensi dengan investor yang lain mengkonfirmasikan satu berita yang sudah lama dinanti. Bahwa berbeda dengan Metal Slug versi mobile yang tengah dikerjakan bersama dengan Tencent, SNK saat ini juga tengah mengembangkan seri Metal Slug baru untuk pasar konsol. Sayangnya, ia tidak berbagi banyak informasi terkait produk yang satu ini atau kira-kira kapan kita akan menikmatinya. Zhihui juga menyebut bahwa game fighting terbaru mereka – SNK Heroines: Tag Team Frenzy terjual cukup baik, dengan sekitar 300.000 kopi tercatat.

metal slug
SNK memastikan bahwa saat ini mereka tengah mengembangkan seri Metal Slug baru untuk konsol. Produk ini berbeda dengan versi mobile yang tengah dikerjakan bersama Tencent.

Bagaimana dengan Anda sendiri? Berapa banyak dari Anda yang sangat tertarik untuk menjajal sebuah seri Metal Slug yang baru?

Source: Gematsu

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…