Spesifikasi PC untuk Vane
Mencoba sesuatu yang baru dan berbeda, atau sekedar mengubah formula unik dari produk tertentu dengan menawarkan sesuatu yang baru di atasnya, selalu menarik untuk melihat bagaimana kreativitas membentuk produk di industri game. Sempat mencuri hati gamer beberapa waktu yang lalu karena visualisasinya yang unik, produk teranyar dari Friend & Foe Games yang rasanya sulit untuk tidak membuat Anda memikirkan game sekelas Journey atau Limbo di saat yang sama – Vane akhirnya menetapkan tanggal rilis pasti. Bagi gamer PC? Ini berarti saatnya untuk mulai mempersiapkan diri.
Misterius dengan dunia yang indah, debu berwarna emas anehnya mengubah seekor burung yang melayang di udara menjadi seorang anak-anak. Berusaha mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi, dimana Anda harus bertransformasi menjadi anak ataupun burung saat dibutuhkan, Anda akan menggunakan perspektif keduanya untuk mencari jalan demi bergerak maju. Dunia juga disebut sang developer akan bereaksi pada aksi Anda, berubah bentuk. Tertarik? Pastikan terlebih dahulu PC Anda bisa menanganinya:

Minimum Requirements
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: WIndows 7/8/10, 64-bit
- Processor: 3.0Ghz CPU Dual Core
- Memory: 4 GB RAM
- Graphics: Geforce GTX 750 / Radeon R7 260X
- DirectX: Version 11
- Storage: 3 GB available space
- Sound Card: DirectX compatible sound card
Recommended Requirements
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: WIndows 7/8/10, 64-bit
- Processor: 2.4GHz CPU Quad Core
- Memory: 8 GB RAM
- Graphics: Geforce GTX 780 / Radeon R9 290X
- DirectX: Version 11
- Storage: 3 GB available space
- Sound Card: DirectX compatible sound card
Vane sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 23 Juli 2019 mendatang. Bagaimana dengan PC Anda? Siap menangani game ini di kualitas paling maksimal?










