Ghost of Tsushima Hadir Tanpa Sistem Waypoint
Ada kekhawatiran memang melihat penundaan yang sudah dipastikan untuk The Last of Us Part II dan Marvel’s Iron-Man VR juga akan terjadi dengan game eksklusif Sony yang lain – Ghost of Tsushim yang secara menakjubkan, saat ini masih terus mempertahankan tanggal rilis pastinya. Selain sebuah teaser dan video gameplay yang sudah tersedia beberapa waktu lalu, ia memang menyisakan masih banyak misteri. Kita sudah mengetahui bahwa ia akan berpusat pada aksi protagonis utama – Jin Sakai yang selain akan bertarung bak samurai, juga memiliki kesempatan mengeksekusi aksi stealth bak seorang ninja. Kini kita mendapatkan ekstra informasi terkait dunianya.
Mengambil tema pula Tsushima yang tengah diinvasi oleh pasukan Mongols di kala itu, detail terbaru terkait dunia Ghost of Tsushima mengemuka dari majalah OPM terbaru. Satu yang menarik adalah kepastian bahwa tidak seperti kebanyakan game open-world saat ini, Ghost of Tsushima tidak akan mengusung sistem waypoint sama sekali. Ini berarti, “motivasi” untuk mengeksplorasi dunianya akan berdasarkan beragam landmark indah yang Anda temui atua berdasarkan informasi yang Anda dapatkan. Menariknya lagi? Waktu juga akan terus berjalan di dunia ini, dimana Anda akan mendapatkan update soal berapa hari sudah berlalu sejak invasi Mongol terjadi.
Hal lain yang menarik adalah sistem hubungan dengan karakter NPC yang juga dipastikan sang developer – Sucker Punch. Mereka menyebut bahwa selama perjalanan perang pribadinya melawan Mongols, Jin Sakai akan bertemu dengan beberapa NPC pendukung yang akan berusaha menolongnya. Namun berdasarkan opsi aksi yang Anda ambil, tidak semua NPC ini akan terus menjadi teman Anda. Jika Anda mengambil keputusan yang berseberangan dengan ideologi mereka, Anda bisa berujung harus melawan mereka.
Ghost of Tsushima sendiri masih direncanakan untuk dirilis di tanggal 26 Juni 2020 mendatang, eksklusif untuk Playstation 4. Bagaimana dengan Anda? Berapa banyak dari Anda yang menantikan game yang satu ini?