Facebook Beli Dev. The Order 1886

Reading time:
June 23, 2020
the order 18861 600x277 600x277

Apa yang tengah dikerjakan oleh Ready at Dawn saat ini? Setelah rillis The Order 1886 di Playstation 4, yang notabene diracik sebagai game yang lebih difokuskan pada sisi sinematik daripada gameplay, mereka memang tidak lagi banyak berfokus pada konsol milik Sony tersebut. Kemampuan Ready at Dawn justru dialihkan untuk meracik game virtual reality bernama Lone Echo yang dilepas di tahun 2017 silam, dengan resepsi yang cukup positif. Anda yang masih sedikit berharap bahwa Ready at Dawn akan berfokus untuk mengembangkan game konvensional di masa depan sepertinya harus sedikit kecewa. Developer yang satu ini resmi berdiri di bawah bendera Facebook.

Facebook mengumumkan bahwa mereka kini sudah mengakuisisi Ready at Dawn. Di bawah kepemimpinan Facebook, Ready at Dawn akan melebur ke dalam tim Oculus Studios yang seperti bisa diprediksi, memang akan difokuskan untuk meracik game-game virtual reality untuk VR headset milik Facebook tersebut. Untuk saat ini, Ready at Dawn tengah sibuk merampungkan Lone Echo II yang rencananya akan dilepas di tahun 2020 ini dan akan diminta untuk terus bertanggung jawab melahirkan seri baru di franchise ini.

oculus ready at dawn
Facebook resmi membeli Ready at Dawn.

Sayangnya, Facebook sendiri tidak berbagi lebih banyak detail soal seberapa besar dana yang mereka gelontorkan untuk membeli Ready at Dawn ini. Bagaimana dengan Anda? Berapa banyak dari Anda yang sempat mencicipi seri Lone Echo untuk VR racikan developer yang satu ini?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…
June 12, 2024 - 0

Preview My Lovely Empress: Racun Cinta Raja Racikan Dev. Indonesia!

Lantas, apa yang sebenarnya ditawarkan oleh My Lovely Empress di…
February 6, 2024 - 0

Menjajal Honkai Star Rail 2.0: Selamat Datang di Penacony, Semoga Mimpi Indah! 

Honkai Star Rail akhirnya memasuki versi 2.0 dengan memperkenalkan dunia…

PlayStation

September 5, 2024 - 0

Review ASTRO BOT: Game Platformer Terbaik Playstation Sejauh Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Astro Bot ini? Mengapa kami…
August 26, 2024 - 0

Review Black Myth – Wukong: Liar, Nakal, Brutal!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Black Myth: Wukong ini? Mengapa…
August 9, 2024 - 0

Review Elden Ring – Shadow of the Erdtree: Tidak Bebas dari Kritik!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Elden Ring - Shadow of…
July 17, 2024 - 0

Review Kunitsu-Gami: Antara Suka Atau Benci!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Kunitsu-Gami ini? Apa yang membuat…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…