Konami Buka Harapan Fans Silent Hill via Sosial Media
Menjengkelkan memang melihat Konami, yang notabene berdiri di atas begitu banyak franchise super populer yang sebenarnya bisa mendulang uang dengan mudah, memutuskan untuk tidak memanfaatkan game-game besar ini sama sekali. Bisnis Pachinko yang terus menguntungkan, setidaknya di pasar lokal, seolah membuat mereka malas untuk menginvestasikan uang ke pasar konsol dan PC yang sejauh ini “hanya” diisi dengan seri terbaru PES. Ada rumor memang bahwa ada seri Silent Hill terbaru yang tengah dipersiapkan untuk Playstation 5 dengan bekerjasama dengan Sony. Aksi terbaru yang dilakukan Konami, semakin memperkuat indikasi tersebut.
Bagaimana tidak? Tanpa angin, tanpa hujan, akun Twitter sosial media milik Konami tiba-tiba melemparkan sebuah video suara sirene ikonik Silent Hill berdurasi 1 menit yang diikuti dengan sebuah layar hitam. Suara siren dari Silent Hill 2 ini tentu saja langsung memancing reaksi banyak fans yang langsung datang dengan ragam rumor dan spekulasi.
Close your eyes. Always scary. Silent Hill 2 Siren pic.twitter.com/0FpiTjDScR
— Konami (@Konami) July 31, 2020
We are sorry we got people fired up. Anything official would come from first from @SilentHill or an event or something, not from us. We were just being fans and enjoyed the noise/memories. Sorry everyone, did mean to kill your Friday mood.
— Konami (@Konami) July 31, 2020
https://twitter.com/SilentHill/status/1289282348245118976
Walaupun akun Twitter Konami tersebut langsung membantah rumor yang ada dan meminta maaf bahwa mereka sudah menumbuhkan harapan di hati para fans, mereka juga sekaligus memperkenalkan akun Twitter resmi untuk Silent Hill yang ternyata baru mengemuka bulan Juli 2020 kemarin. Sejauh ini, akun Twitter milik Silent Hill tersebut hanya melemparkan gambar dan update terkait konten kolaborasi dengan Dead by Daylight. Namun seperti yang bisa diprediksi, eksistensi akun ini bak “menyiram bensin ke dalam api”.
Sony dan Konami sendiri sempat dirumorkan akan melepas seri terbaru Silent Hill yang juga akan diposisikan sebagai reboot untuk franchise survival horror ini untuk next-gen. Sayangnya, keduanya masih bungkam terkait rumor yang santer terdengar ini. Bagaimana menurut Anda? Apakah post sirene ini tidak disengaja dilakukan atau menjadi sinyal kuat sesuatu?