Spesifikasi PC untuk Marvel’s Avengers
Momentum yang tidak bisa lagi lebih baik, saga kisah pertarungan para superhero Marvel untuk menyelamatkan semesta dari kegilaan Thanos memang baru saja berakhir di layar lebar. Namun kerinduan dan rasa familiar untuk lebih banyak konten superhero harus diakui, tengah berada di puncak tertinggi. Oleh karenanya, rasa antisipasi cukup tinggi memang mengarah pada game action superhero terbaru racikan Crystal Dynamics di bawah Square Enix – Marvel’s Avengers. Dengan konsep Games as a Service sebagai basis dan beragam kemampuan berbeda superhero yang ditonjolkan, hanya tinggal menunggu waktu satu bulan sebelum game ini tersedia di pasaran.
Bagi gamer PC, ekstra menantikan game ini tentu saja diikuti dengan kebutuhan untuk memastikan rig mereka akan mampu menanganinya. Informasi spesifikasi yang dibutuhkan akhirnya meluncur! Crystal Dynamics memastikan juga akan menyediakan ekstra 30 GB tekstur high-def untuk gamer PC yang tertarik menggunakannya, sembari memastikan dukungan resolusi ultra-wide, unlocked framerate, dan multi-monitor. Kustomisasi dan kemudahan pergantian dari skema mouse & keyboard ke kontroler dan sebaliknya juga akan tersedia sejak hari pertama rilis. Lantas, spesifikasi seperti apa yang Anda butuhkan? Ini dia:
Minimum Requirements
- OS: Windows 10 64-bit
- CPU: i3-4160 or AMD equivalent
- RAM: 8GB RAM
- Graphics: NVIDIA GTX 950 / AMD 270 (min 2GB video ram)
- DirectX 12
- Storage: 75GB HDD space
Recommended Requirements
- OS: Windows 10 64-bit
- CPU: Intel Core i7 4770K, 3.4 Ghz or AMD Ryzen 5 1600, 3.2 Ghz
- RAM: 16GB RAM
- Graphics: NVIDIA GTX 1060 6GB or AMD Radeon RX 480, 8GB.
- DirectX 12
- Storage: 110GB SSD space
Gamer PC yang melakukan pre-order Marvel’s Avengers akan bisa menikmati masa BETA dari tanggal 14 Agustus – 16 Agustus 2020 mendatang. Sementara gamer yang tidak melakukan PO, baru akan bisa bergabung di masa open beta yang rencananya diselenggarakan tanggal 21 – 23 Agustus 2020 nanti. Sementara untuk rilis versi final, Marvel’s Avengers akan tiba tanggal 4 September 2020.
Bagaimana dengan PC Anda? Siap menangani game ini di kualitas paling maksimal?