Penampakan Perdana Xbox Series S Bocor, Hanya USD 299!
[gfycat data_id=”coldcommonamericanwirehair”]
Tidak lagi hanya satu varian di awal rilis, tetapi langsung hadir dengan iterasi berbeda yang ditujukan untuk pasar yang berbeda pula, strategi yang ditempuh oleh Sony dan Microsoft saat masuk ke dalam platform generasi terbaru memang sedikit unik. Dari Sony, kita sudah mengetahui bahwa akan ada varian Playstation 5 versi digital tanpa disc-tray yang dari sisi performa, tidak akan berbeda dengan Playstation 5 yang masih memungkinkan media fisik. Sementara dari Microsoft, rumor soal Xbox Series S – yang notabene akan diposisikan sebagai varian lebih lemah untuk game next-gen di harga lebih terjangkau santer terdengar. Kini, informasi yang ditunggu akhirnya tiba!
Bocor ke situs sosial media lewat iklan yang sepertinya tidak sengaja meluncur lebih awal, penampakan perdana Xbox Series S akhirnya mengemuka. Datang dengan warna dominan putih, terlihat bak sebuah speaker, hadir hanya dalam format digital, dan ukuran yang lebih kecil dibandingkan Xbox Series X terlihat di iklan singkat tersebut. Analis gaming ternama – Daniel Ahmad menyebut bahwa Xbox Series S akan didesain sebagai konsol mid-range, mid-spec, dengan harga terjangkau. Iklan yang sama juga dengan jelas menuliskan harga hanya USD 299 untuknya!


Datang dari sumber yang diklaim bisa dipercaya, situs gaming ternama- Windows Central juga berbagi informasi yang mereka dapatkan terkait jadwal rilis dan harga yang akan diusung konsol next-gen milik Microsoft ini. Disebut-sebut akan menggelar event khusus mereka dalam waktu dekat, Microsoft kabarnya akan meluncurkan Xbox Series X dan Xbox Series S pada tanggal 10 November 2020 mendatang. Xbox Series X akan dijual di harga USD 499 dan Xbox Series S, seperti iklan yang bocor, akan ditawarkan di angka USD 299. Tidak banyak informasi soal spesifikasi Xbox Series S itu sendiri, namun diyakini akan mengejar resolusi 1080p di game next-gen, lengkap dengan ragam fitur visual yang seharusnya.
This is basically part of Microsoft's two SKU push for the Xbox next gen family.
The Series X being a high end, high spec, high price console.
The Series S being a mid range, mid spec, low price console.
Both running the same next gen games.
— Daniel Ahmad (@ZhugeEX) September 8, 2020
Microsoft sayangnya masih belum memberikank komentar apapun terkait rumor dan spekulasi kuat yang tengah menyebar ini. Bagaimana menurut Anda tampilan Xbox Series S ini? Terlihat menggoda untuk Anda?
Source: WindowsCentral