Ubisoft Persiapkan Game FPS Baru Berbasis Semesta Tom Clancy?

Terus menelurkan game baru sembari mengeksploitasi franchise super populer mereka hingga batas maksimal, inilah strategi yang seringkali ditempuh oleh Ubisoft. Setiap judul baru yang mereka telurkan ke pasaran memang diusahakan bisa eksis sebagai franchise, dengan seri baru yang terus dilepas hingga bertahun-tahun lamanya. Walaupun demikian, harus diakui, tidak sedikit pula usaha ini yang berujung gagal, seperti kasus HyperScape yang gagal memancing hype misalnya. Walaupun demikian, Ubisoft sepertinya tidak akan menyerah. Sebuah game FPS lain barunya tengah dipersiapkan!
Akan diumumkan dalam waktu 9 jam ke depan sejak berita ini ditulis, proyek teranyar yang dipersiapkan oleh Ubisoft adalah sebuah game FPS berbasis semesta Tom Clancy. Mereka memang belum angkat bicara seperti apa konsep yang diusung, namun gameplay 25 detik yang meluncur dari IGN memperlihatkan setting pertempuran mirip dunia The Division. Rumor dan spekulasi sempat meyakini bahwa game FPS yang akan didistribusikan dalam format free to play ini akan mengkombinasikan semesta The Division, Rainbow Six, dan Splinter Cell dalam satu ruang yang sama dalam format game FPS berbasis hero shooter.
Get a quick taste of a brand-new Ubisoft game right here, right now!
We had a chance to see what it looks like up close, and we can’t wait to tell you more. Keep an eye out on @Ubisoft tomorrow, July 19 at 11:15am PT for the full reveal. pic.twitter.com/nZkZB8kKNf
— IGN (@IGN) July 18, 2021
Ubisoft sendiri belum lama ini menunda rilis Riders Republic dan Rainbow Six Extraction ke tahun 2022 mendatang. Apakah game FPS ini akan mengisi kekosongan tersebut? Bagaimana menurut Anda, terlihat menarik?