PS Plus Playstation Asia Dapat Bonus Castlevania Requiem untuk Oktober 2021!

Dimulai sebagai ekstra biaya yang harus dikeluarkan gamer Playstation 4 untuk menikmati mode online di hampir semua game yang ada, Sony memang mati-matian berusaha untuk memastikan bahwa nilai Playstation Plus berujung lebih dari apa yang dibayar. Hal tersebut tentu saja dicapai dengan terus melemparkan game-game “gratis” tiap bulannya, yang uniknya, juga terkadang memuat konten yang berbeda-beda di setiap region yang ada. Bagi gamer Playstation Plus di region Playstation Asia, ada konten ekstra tambahan untuk bulan Oktober 2021 mendatang.
Hampir semua gamer Playstation Plus di semua region akan mendapatkan setidaknya tiga buah game untuk bulan Oktober 2021 mendatang: Hell Let Loose (Playstation 5), Mortal Kombat X (Playstation 4), dan PGA Tour 2K21 (Playstation 4). Ternyata oh ternyata, gamer Playstation Asia dipastikan akan mendapatkan satu game ekstra bonus yang tidak didapatkan region lain. Game tersebut adalah Castlevania Requiem (Playstation 4) yang notabene memuat dua game Castlevania di dalamnya – Symphony of the Night dan Rondo of Blood.

Game “gratis” Playstation Plus ini akan mulai bisa Anda klaim mulai tanggal 5 Oktober 2021 – 1 November 2021 mendatang. Bagaimana dengan Anda? Puas dengan ekstra satu game dari Playstation Asia ini?