Gran Turismo Tuju Layar Lebar?

Reading time:
May 31, 2022
Gran Turismo 7 jagatplay 277

Sudah bukan rahasia lagi bahwa Sony memang tengah mati-matian berusaha membawa franchise andalan mereka ke media film. Tidak hanya film serial televisi saja, tetapi juga beberapa proyek film layar lebar. Setelah Uncharted, masih ada beberapa proyek yang sudah sempat diumumkan, termasuk film seri The Last of Us dan Twisted Metal. Dengan potensi franchise mereka yang masih sama masif dan populernya, opsi yang dimiliki Sony memang banyak. Namun percaya atau tidak, ini juga akan melibatkan judul game racing andalan mereka yang disebut-sebut sebagai game simulasi balap terbaik – Gran Turismo.

Benar sekali, Sony kabarnya hendak membawa Gran Turismo ke media film. Tidak dalam format film televisi, melainkan dalam bentuk film layar lebar! Belum ada informasi jelas soal kira-kira plot seperti apa yang akan ia bangun, namun Sony Pictures disebut-sebut tengah melirik Neill Blomkamp – sutradara District 9 untuk membawahi proyek yang satu ini. Tentu saja, belum ada kejelasan juga soal bintang-bintang seperti apa yang akan terlibat dalam film yang memang seharusnya, berfokus pada budaya mobil ini.

Gran Turismo 7 jagatplay 266 1
Gran Turismo disebut-sebut akan diadaptasikan menjadi film layar lebar.

Dengan demikian, maka Gran Turismo adalah tambahan baru untuk daftar film adaptasi game di bawah Sony Pictures yang kian menggelembung, termasuk seri televisi God of War dan Horizon Zero Dawn yang disebut-sebut juga tengah direncanakan. Bagaimana menurut Anda? Ada ide kira-kira seperti apa film Gran Turismo akan berakhir?

Source: Deadline

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…
June 12, 2024 - 0

Preview My Lovely Empress: Racun Cinta Raja Racikan Dev. Indonesia!

Lantas, apa yang sebenarnya ditawarkan oleh My Lovely Empress di…
February 6, 2024 - 0

Menjajal Honkai Star Rail 2.0: Selamat Datang di Penacony, Semoga Mimpi Indah! 

Honkai Star Rail akhirnya memasuki versi 2.0 dengan memperkenalkan dunia…

PlayStation

September 5, 2024 - 0

Review ASTRO BOT: Game Platformer Terbaik Playstation Sejauh Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Astro Bot ini? Mengapa kami…
August 26, 2024 - 0

Review Black Myth – Wukong: Liar, Nakal, Brutal!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Black Myth: Wukong ini? Mengapa…
August 9, 2024 - 0

Review Elden Ring – Shadow of the Erdtree: Tidak Bebas dari Kritik!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Elden Ring - Shadow of…
July 17, 2024 - 0

Review Kunitsu-Gami: Antara Suka Atau Benci!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Kunitsu-Gami ini? Apa yang membuat…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…