Playstation VR2 Pamer Fitur Baru

Reading time:
July 26, 2022
playstation vr 2

Kepercayaan yang masih kuat pada Virtual Reality sebagai media gaming non-konvensional yang mampu menawarkan pengalaman bermain yang berbeda, Sony memang siap memperkuat Playstation 5 dengan perangkat VR yang baru – Playstation VR2. Tidak hanya lewat spesifikasi sang headset yang siap menawarkan visual lebih tajam saja, tetapi juga lewat kontroler baru yang siap menerjemahkan haptic feedback dan adaptive trigger sebagai sensasi imersif yang lebih tinggi lagi. Tentu saja, Playstation VR2 juga akan datang dengan beberapa fitur baru lainnya yang tak kalah menarik.

Lewat blog post teranyar mereka, Playstation VR2 berbagi beberapa fitur baru yang tersedia. Salah satu yang terpenting? Tentu saja See-Through View, dimana menggunakan kamera depan headset, Anda kini bisa memeriksa lingkungan sekitar tanpa harus melepas si headset itu sendiri. Fitur broadcast baru dengan PS5 HD Camera juga kini bisa menangkap aksi Anda dalam bentuk video recording ataupun streaming. Bagian terkerennya? Anda kini juga bisa melakukan scan ruangan untuk menentukan batas ruang main, agar Anda tidak menabrak beragam objek sekitar lewat sebuah sistem peringatan setelahnya.

playstation vr 2 see through
Tak perlu lagi melepas headset, Playstation VR2 kini memungkinkan Anda untuk memeriksa langsung keadaan sekitar menggunakan kamera depan.

Playstation VR2 juga memberikan kesempatan bagi gamer untuk menikmati konten-konten VR secara langsung menggunakan format video HDR di 90/120Hz. Headset ini juga mendukung konten non-VR untuk dinikmati di layar sinema virtual dalam format video HDR di resolusi 1920×1080, baik dalam 24/60/120 Hz.

Sony sendiri masih belum memberikan tanggal rilis pasti untuk Playstation VR2 termasuk harga yang dipatok untuknya. Bagaimana dengan Anda? Menantikan perangkat yang satu ini?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…