The Day Before Akan Pamer Gameplay 10 Menit Minggu Ini

Reading time:
February 2, 2023
the day before 1

Aneh, absurd, mengkhawatirkan di saat yang sama, tidak ada lagi kesan yang lebih kuat ketika kita bicara soal game survival MMO bernama The Day Before dari tim developer – Fntastic. Kita bicara soal game kedua yang paling banyak di-wishlist di Steam, yang tiba-tiba menarik dirinya dari peredaran di platform milik Valve tersebut dengan salah satu alasan bahwa mereka harus berjuang memperebutkan hak atas nama dagang “The Day Before” yang lupa mereka daftarkan sebelumnya. Sejak awal banyak gamer yang menyakini bahwa produk ini adalah sebuah penipuan belaka, yang kian diperkuat karena aksi sang developer beberapa minggu terakhir. Namun kita tampaknya akan menemukan titik terang baru.

Anda yang mengikuti sepak terjang game ini tentu saja masih ingat bagaimana atas nama hendak menghapus keraguan dari komunitas, game ini sempat menjanjikan akan melepas gameplay “mentah” The Day Before. Rencana ini kemudian dibatalkan karena permasalahan merk dagang kemarin, yang secara tiba-tiba, kemudian didorong kembali. Lewat halaman Discord mereka, Fntastic berjanji akan melepas gameplay The Day Before berdurasi 10 menit minggu ini juga. Gameplay ini disebut mereka akan membangun kembali hype yang sudah ada dan tentu saja, menjanjikan dunia yang imersif. Video ini akan mereka lepas via Youtube, seharusnya dalam 24 jam ke depan ketika berita ini ditulis.

the day before4
The Day Before akan memamerkan gameplay 10 menit minggu ini juga.

The Day Before kini akan dirilis pada bulan November 2023 mendatang untuk PC, dengan fitur dan gameplay yang masih misterius. Bagaimana dengan Anda? Masih optimis dengan proyek yang satu ini?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…