Armored Core VI: Fires of Rubicon Pamer Gameplay Baru
Dengan usia franchise yang terhitung tua dan jarak antara seri terakhir dan seri terbaru yang terhitung panjang, tidak mengherankan jika ada generasi gamer tertentu yang tidak pernah mengenal atau mencicipi seri Armored Core sebelumnya. Tidak mengherankan pula jika karena nama From Software yang terikat padanya, banyak yang langsung menyimpulkan bahwa ia akan berakhir menjadi game seri Souls dengan tema mecha. Setelah sempat memamerkan sedikit gameplay dengan kamera sinematik, kini Armored Core VI: Fires of Rubicon melepas gameplay baru yang lebih lugas.
Bersama dengan konten artikel dari media gaming dan influencer yang berkesempatan menjajalnya, Bandai Namco dan From Software juga melepas setidaknya video gameplay 4 menit terbaru untuk Armored Core VI: Fires of Rubicon. Sayangnya hadir tanpa HUD, gameplay ini jelas memamerkan sensasi Armored Core yang sudah lama kita dambakan. Dengan persenjataan lengkap dan gerak cepat, sembari berusaha menghindari proyektil musuh yang datang dari segala arah, Anda juga bisa melihat sekelibat halaman kustomisasi mecha dan pertarungan boss di sini.

Armored Core VI: Fires of Rubicon sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 25 Agustus 2023 mendatang untuk Playstation 4, Playstation 5, Xbox One, Xbox Series, dan tentu saja – PC. Bagaimana menurut Anda? Menarik?










