Palworld – “Pokemon” dengan Senjata Api Diumumkan!
Ada banyak video game di luar sana yang eksis dari sebuah ide absurd yang sebenarnya banyak dipikirkan orang, namun berujung terlalu aneh untuk didorong menjadi sebuah produk nyata menjadi sebuah pekerjaan penuh sebelum diambil alih oleh sebuah pihak. Hal inilah yang sepertinya tepat untuk mendefinisikan apa yang tengah ditawarkan oleh game bertajuk Palworld yang akhirnya diumumkan di Summer Game Fest 2023 tadi pagi. Penjelasan dari sang host – Geoff Keighley terkait game yang satu ini langsung memancing tawa, namun percaya atau tidak, benar-benar akurat. Ini adalah game Pokemon dengan senjata api.
Menjelaskan Palworld sebagai game Pokemon dengan senjata api memang bukanlah sesuatu yang berlebihan. Cuplikan gameplay perdana yang dilepas di Summer Game Fest 2023 tadi pagi mencerminkan definisi tersebut dengan sangat akurat, dimana monster-monster yang Anda tangkap memang akan dipersenjatai dengan ragam senjata proyektil mematikan. Monster-monster yang Anda hadapi juga datang dengan beragam ukuran pula. Menariknya lagi? Selain menangkap, Anda juga bisa mengawinkan dan merawat monster-monster ini, meminta mereka bekerja di ragam pabrik, hingga memakan mereka jika Anda tega.

Palworld sendiri akan dirilis dalam format Early Access lebih dahulu di bulan Januari 2024 mendatang untuk PC via Steam. Bagaimana menurut Anda? Terlihat menarik?