Teknologi Ray-Tracing Playstation 5 Pro Belum Ada di GPU AMD Manapun
Setelah sempat menjadi misteri untuk waktu yang sangat lama, Sony akhirnya mengumumkan ke publik – iterasi lebih kuat untuk konsol Playstation 5 mereka yang sudah berumur 4 tahun – Playstation 5 Pro. Sayangnya, harga yang terhitung mahal dan presentasi yang cukup aneh karena berfokus di game-game lama yang sudah tersedia di Playstation 5 membuat produk yang satu ini justru menuai lebih banyak reaksi negatif. Sony sepertinya gagal untuk memamerkan nilai jual Playstation 5 Pro yang sesungguhnya, baik dari sisi performa hingga teknologi baru yang ia usung. Padahal satu teknologi yang akan ia usung belum tersedia di teknologi GPU AMD manapun.
Hal tersebutlah yang diperjelas oleh sang arstitek utama – Mark Cerny dalam presentasinya di depan media CNET. Seperti yang kita tahu, Playstation 5 Pro mengklaim teknologi ray-tracing lebih baik dan maju, dimana ia mampu memroses ray-tracing lebih kompleks dengan kecepatan 2-3x lebih baik dari Playstation 5. Mark Cerny menyebut bahwa teknologi ray-tracing tersebut belum tersedia di GPU AMD manapun saat ini dan diambil dari sesuatu yang diposisikan sebagai “teknologi selanjutnya” AMD dari roadmap mereka. Cerny bahkan mengklaim bahwa Sony lah yang mendorong AMD untuk terjun ke teknologi ini.
Playstation 5 Pro sendiri rencananya akan dirilis di bulan November 2024 mendatang untuk beberapa region lebih dulu, termasuk Amerika Serikat, Eropa, dan Jepang. Belum ada informasi juga apakah Sony akan menggelar presentasi khusus lagi untuk memamerkan lebih baik kemampuan Playstation 5 Pro mereka di masa depan atau tidak. Apakah sebaik itu teknologi ray-tracing yang satu ini? Kita tunggu saja.
Source: CNET