Marvel Rivals Hapus Chrono Token Tiap Ganti Season, Buat Pemain Kecewa

Author
Jagat Play
Reading time:
December 28, 2024

Keputusan Marvel Rivals untuk mempertahankan konten Battle Pass setiap season berganti pantas mendapatkan acungan jempol dari pemainnya, tetapi pengumuman baru dari NetEase Games selaku developernya membuat pemain kecewa berat.

Pasalnya pada blog post resminya NetEase berikan konfirmasi akan menghapus Chrono Token setiap kali season berganti, dan akan menggunakannya secara paksa untuk membeli konten Battle Pass yang ada saat itu.

Marvel Rivals Battle Pass
Keputusan NetEase untuk hapus Chrono Token tiap season membuat pemainnya kecewa.

Keputusan tersebut kontan mendapatkan reaksi keras dari pemainnya, karena untuk mendapatkan token tersebut pemain harus rajin menyelesaikan beragam misi harian di Daily dan misi mingguan di Weekly. Namun, jumlah konten Battle Pass tentu saja terbatas dan setelah semuanya terbeli maka token tersebut tidak digunakan lagi, setidaknya idealnya hingga konten Battle Pass di season berikutnya hadir.

Akibatnya pengumuman tersebut, pemain yang saat ini sudah tidak perlu lagi membeli konten Battle Pass kehilangan motivasi untuk menyelesaikan Daily dan Weekly. Untuk game layanan yang mengutamakan kehadiran pemain setiap harinya seperti Marvel Rivals, hal ini tampaknya akan menurunkan minat pemain untuk bermain secara rutin karena tidak adanya dorongan hadiah.

Marvel Rivals Battle Pass
Dihapusnya Chrono Token tiap season membuat pemain yang mengumpulkannya dari Daily hilang semangat bermain.

NetEase juga menekankan akan ada sistem lanjutan untuk mengatur pemain yang membeli token tersebut dengan menggunakan cash atau premium, dengan memberikan ‘sedikit’ sisa token tersebut pada season berikutnya.

Tampaknya developer Marvel Rivals tersebut ingin mendorong pemain untuk lebih aktif dalam membeli token dengan menggunakan premium, supaya bisa menjadi modal di season berikutnya.

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…