Rumor: RE Requiem Akan Hadirkan Leon Dengan Gameplay Action

Reading time:
September 23, 2025
Leon dikabarkan akan hadir di Resident Evil Requiem, gunakan gameplay lebih action dibandingkan Grace.

Rumor mengenai keberadaan Leon Kennedy pada Resident Evil Requiem memang bukan berita baru. Sebelumnya dikabarkan pada Agustus lalu, kini keterangan lebih lengkap mengenai gameplay Leon diklaim akan lebih action dibandingkan gameplay Grace.

Kabar tersebut muncul melalui tweet dari insider Dusk Golem, yang bocorannya telah banyak terbukti kebenarannya. Setelah sebelumnya dia juga mengabarkan akan adanya Leon di RE terbaru tersebut sebagai playable character, kini dia klaim bahwa sebagian besar gameplay Leon akan berada pada setting 2020, dan Grace pada 2028.

Resident Evil Requiem

Dia juga mengatakan Leon di game ini akan berusia di atas 40 tahun, dengan rambut yang memutih. Walaupun gameplay Leon berbasis action, tetapi tidak akan sampai seperti RE4, karena masih akan ada elemen horor di sana. Dusk Golem juga mengatakan Leon akan menjelajahi daerah yang cukup luas menggunakan mobil nantinya.

Melihat Capcom akan sempatkan cukup banyak waktu pada Tokyo Game Show 2025 nanti untuk presentasikan RE Requiem, maka pembuktian klaim Dusk Golem tampaknya tidak butuh waktu lama. Menurut rencana, Capcom akan perlihatkan game ini pada 27 September nanti di TGS 2025.

Bagaimana menurut Anda mengenai kabar yang disampaikan insider tersebut terkait Leon di RE Requiem? Apakah Anda lebih memilih gameplay action atau survival horor untuk Resident Evil?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…