Sekuel Stellar Blade Kemungkinan Akan Rilis Multi-Platform
Berkat informasi baru, terlihat adanya langkah untuk bawa sekuel Stellar Blade ke multi-platform, tinggalkan console exclusive.
Kesuksesan Stellar Blade ketika tinggalkan PS5 exclusive dan masuk ke PC rupanya membuka mata Shift Up selaku developernya. Kini muncul kabar mengenai besarnya kemungkinan sekuelnya akan langsung rilis secara multi-platform, tinggalkan console exclusive seperti pada game pertamanya.
Informasi itu muncul dari post rekrutmen di website resmi Shift Up di Korea Selatan. Selain mencari tenaga baru untuk mengerjakan sekuel game yang saat ini sedang dalam pengerjaan, ada pula keterangan yang mengindikasi akan niat developer itu untuk multi-platform.

Terang saja, skala pengerjaan yang dibutuhkan untuk merilis game langsung untuk beragam platform lain tidak sekecil ketika hanya rilis di satu console saja. Selain membutuhkan resource tenaga manusia untuk mengerjakan developer kit yang berbeda di waktu bersamaan, dibutuhkan pula tenaga marketing yang lebih besar.
Namun dengan adanya kemungkinan game sekuel itu akan masuk bukan hanya di console tetapi PC di hari rilisnya, maka hal ini pastinya akan menjadi berita bagus untuk gamer. Pasalnya, game pertamanya butuh waktu hingga setahun untuk bisa masuk ke PC, karena kontrak eksklusif di PS5 melarangnya untuk rilis di platform lain.
Semoga saja Shift Up sendiri berikan klarifikasi resmi mengenai niat untuk multi-platform ini di masa depan, supaya gamer PC dan Xbox bisa menyiapkan uang mereka untuk membelinya ketika rilis kelak. Nah, bagaimana pendapat Anda sendiri mengenai adanya kemungkinan Eve akan hadir di semua platform pada sekuel Stellar Blade?










