eFootball Kembali Jadi Cabang Resmi di FIFAe World Cup 2025
Setelah sukses di 2024, eFootball kembali diberikan kehormatan menjadi cabang esports yang dipertandingkan di FIFAe World Cup 2025.
Konami dan FIFA kembali meneruskan kerja sama untuk mempertandingkan cabang esports soccer di FIFAe World Cup 2025, dengan kembali mempertandingkan eFootball. Menurut informasi, Konami dan FIFA memperkirakan tahun ini akan lebih banyak negara yang berpartisipasi.
Pengumuman tersebut muncul di tengah selebrasi “eFootball World Festival in Tokyo” yang diadakan pada 21 Juli 2025 lalu. Pada kesempatan sama, Konami juga mengumumkan perpanjangan kerja sama dengan FIFA di bidang pengembangan esports untuk 2025 dan 2026, termasuk di dalamnya penyelenggaraan FIFAe World Cup.

Menurut rencana, FIFAe Wold Cup 2025 akan membuka periode kualifikasi terbuka untuk game di mobile dan console, yang akan berlangsung selama beberapa bulan. Dengan demikian, diharapkan akan lebih banyak pemain dan bibit baru yang akan mengikuti piala dunia tahun ini dari seluruh belahan dunia.
Bila Anda tertarik untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai proses kualifikasi dan beragam hal lain, Anda bisa menemukannya via situs resmi eFootball dan FIFA.GG. Perwakilan untuk Jepang kembali dipilih melalui “JFA eJapan National Soccer Team Selection Tournament 2025” seperti tahun lalu, yang diselenggarakan oleh Asosiasi Sepak Bola Jepang (JFA).
Bagaimana menurut Anda mengenai kembali dipertandingkannya game soccer buatan Konami tersebut di FIFAe World Cup 2025?









