Counter-Strike 2 Akali Aturan Loot Box Eropa Dengan Microtransaction Baru
Guna menaati aturan loot box di Eropa dan tetap hasilkan uang dari microtransaction, Valve akali sistem gacha Counter-Strike 2.
Peraturan terkait loot box dan gambling mechanic di region Eropa jauh lebih ketat bila dibandingkan Asia, termasuk di Indonesia. Melalui beragam aturan soal transparansi kemungkinan loot box, seperti yang sempat terjadi pada Genshin Impact di Amerika, publisher game menjadi lebih sulit untuk menjerat pemainnya berbelanja lebih. Namun, Valve punya cara tersendiri untuk mengakali sistem di Counter-Strike 2.
Melalui update baru yang diumumkan oleh Valve, pemain di Belgium, Belanda, dan Prancis kini akan menemukan loot box baru bernama Genesis Uplink Terminal. Pada sistem baru tersebut, setiap minggunya pemain akan diberikan sebuah item random yang perlu dibuka hingga 3 hari ke depan semenjak didapatkan untuk mengetahui isinya.

Triknya adalah, skin yang muncul di sana dapat di-roll ulang untuk memunculkan skin random lain. Bila pemain merasa tidak puas, maka mereka bisa mencoba peruntungan dengan roll ulang. Bisa jadi skin berikutnya lebih bagus, atau bisa pula mendapatkan skin dengan nilai rendah.
Ketika pemain telah mendapatkan skin yang disukai, dari sini Valve menunjukkan taringnya guna menghisap uang dari dompet gamer. Pasalnya, skin yang didapatkan itu tidak serta merta bisa Anda klaim secara gratis, melainkan harus dibayar dengan uang asli sesuai dengan harga yang tertera di sana. Beberapa gamer yang telah mencoba sistem ini mengatakan mereka temukan skin super langka dengan harga fantastis, yaitu $1600 atau sekitar 25.4 juta Rupiah.
Walaupun skin itu bisa Anda jual kembali di marketplace, tetapi tidak ada jaminan nantinya akan terjual lebih mahal dari harga yang dipatok oleh Valve lewat sistem loot box baru di Counter-Strike 2 itu. Jadi saat ini pemain masih was-was ketika ingin menggunakannya sebagai sumber pencaharian baru.
Sistem ini juga secara pintar mengakali aturan loot box di Eropa, yang mengikat loot box berisi acak dengan pembayaran di muka; berbeda dengan loot box baru ini yang membayarnya setelah mengetahui item yang didapatkan.
Bagaimana menurut Anda mengenai sistem loot box baru di Counter-Strike 2 tersebut?












