PUBG: Blindspot Umumkan Tanggal Rilis Early Access, Gratis & Khusus PC

Reading time:
January 9, 2026
PUBG: Blindspot, game shooter top-down 5v5 akan hadir di PC dan memulai masa early access, serta pastikan free-to-play.

Seakan tidak puas hanya membangun PUBG Black Budget saja, Krafton siapkan game lain bertema dunia battle royale itu. PUBG Studios selaku developer resmi mengumumkan tanggal rilis Early Access untuk proyek shooter terbarunya, PUBG: Blindspot. Game ini dijadwalkan meluncur pada 5 Februari 2026 dan akan tersedia secara free-to-play khusus di PC melalui Steam.

Sama seperti Black Budget yang tinggalkan skema battle royale, PUBG: Blindspot adalah tactical shooter 5v5 dengan sudut pandang top-down, menggabungkan gameplay fast pace dengan pendekatan strategis. Menariknya, meski menggunakan perspektif dari atas, tim developer menegaskan bahwa sensasi seru, realisme recoil senjata, dan ketegangan bagaikan bermain FPS tetap menjadi fondasi utama yang membentuk pengalaman bermain di sana.

pubg blindspot pubg blindspot

Untuk fase Early Access tersebut, PUBG Studios menjanjikan sejumlah peningkatan signifikan dibandingkan versi demo sebelumnya. Beberapa di antaranya adalah penyempurnaan UI dan kualitas visual, pengendalian yang lebih responsif, serta penyesuaian balancing demi memperdalam aspek taktis permainan. Dengan kata lain, versi akses awal ini bukan sekadar uji coba, melainkan konten serius menuju rilis penuh.

Pasca peluncuran Early Access nanti, tim pengembang juga berkomitmen untuk menghadirkan update bulanan, dengan arah pengembangan yang menggabungkan rencana internal studio dan juga masukan komunitas. PUBG Studios menegaskan bahwa feedback pemain akan diintegrasikan secara aktif selama periode Early Access berlangsung.

Namun, hingga saat ini belum ada kejelasan berapa lama PUBG: Blindspot akan menjalankan fase Early Access itu. Apakah Anda tertarik untuk memainkan PUBG dengan rasa berbeda ini?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…