Rocksteady Menyerah dengan Fitur Multi-GPU Arkham Knight PC

Reading time:
November 20, 2015
arkham knight pc

Antisipasi yang harus berakhir dengan kekecewaan besar, hal ini yang mungkin harus dirasakan oleh banyak gamer PC saat ini ketika membicarakan sebuah seri yang seharusnya berakhir epik – Batman: Arkham Knight. Keputusan untuk menyerahkan proses port pada Iron Galaxy jadi bumerang mematikan dengan efek katastropik yang bahkan, hingga saat ini belum bisa diatasi secara maksimal. Memang Rocksteady sudah cukup optimis untuk merilis ulang game ini, namun masalah teknis masih terus terjadi di beragam konfigurasi. Berita buruk untuk Anda yang masih menantikan dukungan untuk multi-GPU, Rocksteady memastikan tak akan lagi menyibukkan diri dengan hal tesebut.

Hal ini mereka umumkan via thread community di Steam. Rocksteady secara terbuka mengkonfirmasikan bahwa mereka tak lagi akan berjuang untuk memastikan Batman: Arkham Knight PC akan bisa dijalankan dengan konfigurasi SLI / Crossfire. Mengaku sudah berusaha menjajal opsi ini selama beberapa bulan terakhir, mereka mengklaim bahwa hasil akhirnya sendiri tidak menghasilkan peningkatan performa yang signifikan. Rocksteady justru takut penambahan fungsi multi-GPU justru akan menimbulkan banyak masalah baru untuk gamer yang lain. Oleh karena itu, mereka memutuskan untuk menyerah. Warner Bros sebagai publisher sendiri minta maaf atas hasil akhir ini.

Hadir dengan berita buruk lain, Rocksteady menyerah dan tak akan lagi mengejar fitur multi-GPU untuk Batman: Arkham Knight versi PC.
Hadir dengan berita buruk lain, Rocksteady menyerah dan tak akan lagi mengejar fitur multi-GPU untuk Batman: Arkham Knight versi PC.

Seperti yang bisa diprediksi, hal ini tentu saja membuat banyak gamer dengan konfigurasi multi-GPU yang ingin menikmati game ini dengan lebih optimal berakhir kecewa. Warner Bros sendiri masih menawarkan gamer untuk melakukan refund Batman: Arkham Knight hingga akhir tahun ini. What a shame..

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…

PlayStation

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…

Nintendo

June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…