Babylon’s Fall Akan Hadir di TGS 2020 Online

Ada begitu banyak proyek game yang mengundang hype super besar di pengenalan perdananya, berujung tenggelam dalam proses pengembangan tanpa banyak informasi untuk waktu yang sangat lama. Salah satu developer / publisher yang “terkenal” dengan aksi menyebalkan seperti ini adalah Square Enix, yang sepertinya tidak banyak belajar soal strategi membangun hype mereka. Sempat terjadi dengan Final Fantasy XV dan Kingdom Hearts 3, status serupa juga menyelimuti game action RPG yang hingga saat ini masih belum berbagi banyak detail – Babylon’s Fall.
Ditangani oleh Platinum Games dan diperkenalkan sejak tahun 2019 yang lalu, kita setidaknya sudah sempat menikmati potongan gameplay pendeknya beberapa waktu yang lalu. Ia masih menyisakan gaya game action racikan Platinum yang dibungkus dengan dunia fantasi yang siap memancing rasa penasaran. Berita baiknya? Kita sepertinya akan mendapatkan informasi baru dalam waktu dekat ini. Bersama dengan konfirmasi game-game yang akan mereka bawa ke TGS Online 2020, Square Enix memastikan kehadiran Babylon’s Fall di sana. Belum ada detail informasi baru apa saja yang akan mereka bagi di sana.

Babylon’s Fall sendiri rencananya akan dirilis untuk Playstation 4 dan PC, namun masih belum memiliki jendela rilis pasti bahkan ketika berita ini ditulis. Bagaimana dengan Anda? Berapa banyak dari Anda yang masih menantikan game ini?









