Activision Keruk Keuntungan Besar dari Modern Warfare 3
Sebuah prestasi yang mencengangkan berhasil dicatatkan game military shooter terbaru kebanggaan Activision, Call of Duty: Modern Warfare 3! Game tersebut berhasil mencatatkan rekor pendapatan US$ 1 miliar hanya dalam waktu 16 hari sejak peluncurannya pada 8 November 2011 yang lalu.

Franchise Call of Duty tampaknya benar-benar menjadi tambang uang untuk Activision. Game untuk seri Call of Duty yang mereka rilis setiap tahunnya selalu mencatatkan angka penjualan yang fantastis sejak kemunculan Call of Duty 4: Modern Warfare di tahun 2007. Setahun yang lalu, tepatnya di akhir tahun 2010, Activision juga mengumumkan prestasi serupa. Pendapatan mereka mencapai US$ 1 miliar untuk game lain dari seri yang sama, Call of Duty: Black Ops. Namun, bila dibandingkan dengan Black Ops, prestasi yang diraih Modern Warfare 3, US$ 1 miliar hanya dalam waktu 16 hari, tampak jauh lebih meyakinkan. Activision pun mengatakan bahwa 16 hari yang dibutuhkan Modern Warfare 3 itu ternyata memecahkan rekor yang dipegang oleh film karya James Cameron, Avatar, yang baru mencapai pendapatan US$ 1 miliar setelah 17 hari! Luar biasa!
Tercapainya angka US$ 1 miliar hanya dalam 16 hari merupakan catatan tersendiri untuk Modern Warfare 3. Namun, hal itu tampaknya tidak terlalu mengejutkan. Game tersebut mampu menguasai penjualan game di Inggris Raya di awal bulan Desember yang lalu. Selain itu, game tersebut mencatatkan rekor khusus karena menjadi satu dari beberapa game dunia barat yang mampu meraih angka penjualan tinggi, bahkan mendominasi pasar game di Jepang. Bila angka tersebut dapat terus bertambah, Activision tampaknya akan mengeruk keuntungan yang sangat besar dari Modern Warfare 3.