Bungie: Destiny Tidak Harus Dimainkan Secara Multiplayer!

Reading time:
December 18, 2013
destiny

Masa depan industri game sendiri memang masih dipenuhi pro dan kontra, bahkan dari  kalangan gamer sendiri. Beragam usaha dilemparkan untuk mendefinisikan pengalaman gaming ke level yang baru, sesuatu yang tampil belum sempurna di generasi saat ini dan sebelumnya. Selain kehadiran teknologi virtual reality yang kian diantisipasi, banyak developer yang mengandalkan pengalaman online untuk mendukung hal tersebut. Mengintegrasikan setiap gameplay untuk dapat dinikmati dengan jutaan gamer di seluruh dunia tampaknya menjadi formula yang dilihat paling tepat. Game sekelas The Division, The Crew, dan beberapa proyek next-gen yang lain mulai menjadikan hal tersebut. Namun untuk gamer dunia ketiga dengan koneksi internet terbatas, ini tentu menjadi masalah tersendiri. Untungnya, ini tidak akan terjadi di proyek terbaru Bungie Studios – Destiny.

Setelah selama ini memperkenalkan Destiny sebagai sebuah game FPS yang juga akan mengintegrasikan elemen RPG dan open-world di dalamnya, proyek ini juga dikenal sebagai game yang akan menjadi multiplayer online sebagai fitur utama. Namun untuk Anda – gamer yang lebih menikmati pengalaman bermain secara solo, Bungie ternyata memfasilitasi kebutuhan tersebut. Dalam klarifikasinya di situs komunitas – NeoGaf, Community Manager Bungie – Eric Osborne mengkonfirmasikan bahwa Destiny dapat dimainkan dalam mode single player jika gamer menginginkannya. Campaign tanpa orang lain akan dimungkinkan, namun Bungie menyakinkan ada begitu banyak kesempatan yang jauh lebih menarik untuk dimainkan bersama player lainnya. Mereka tidak akan memaksa Anda untuk menempuh semuanya bersama dengan player yang lain.

Walaupun menjadikan mode multiplayer online sebagai salah satu fitur utama, Bungie memastikan bahwa mode campaign Destiny masih tetap dimainkan secara solo.
Walaupun menjadikan mode multiplayer online sebagai salah satu fitur utama, Bungie memastikan bahwa mode campaign Destiny masih tetap dimainkan secara solo.

Walaupun tidak menjadikan mode multiplayer sebagai sebuah keharusan yang absolut dan masih dimungkinkan untuk ditempuh dengan single player, Destiny tetap didesain dengan begitu banyak misi yang akan jauh lebih mudah diselesaikan secara bersama-sama. Destiny sendiri akan meluncur pada September 2014 mendatang untuk Playstation 4, Playstation 3, Xbox One, dan Xbox 360. Belum ada konfirmasi soal versi PC, walaupun Bungie tetap membuka kemungkinan tersebut.

Load Comments

PC Games

January 20, 2023 - 0

Review A Space for the Unbound: Standar Tertinggi Game Indonesia Saat Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh A Space for the Unbound?…
October 18, 2022 - 0

Review Uncharted Legacy of Thieves (PC): Drake Pindah Rumah!

Seperti apa performa dan fitur yang ditawarkan oleh Uncharted Legacy…
September 23, 2022 - 0

Review IMMORTALITY: Misteri Dalam Misteri Dalam Misteri!

Apa yang sebenarnya  ditawarkan oleh IMMORTALITY? Mengapa kami menyebutnya game…
August 19, 2022 - 0

Review Cult of the Lamb: Menyembah Setan Sambil Bertani!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Cult of the Lamb ini?…

PlayStation

March 15, 2023 - 0

Review Resident Evil Village (VR): Panik? Panik Lah!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Resident Evil Village dalam mode…
February 28, 2023 - 0

Wawancara dengan Naoki Yoshida (Final Fantasy XVI)!

Kami berkesempatan untuk mewawancarai otak Final Fantasy XVI - Naoki…
February 28, 2023 - 0

Impresi Final Fantasy XVI: Langsung Kandidat Game of the Year 2023!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Final Fantasy XVI? Mengapa kami…
February 24, 2023 - 0

Review Like a Dragon – Ishin: Drama Samurai yang Ramai!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Like a Dragon: Ishin? Lantas,…

Nintendo

November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…
August 4, 2022 - 0

Preview Xenoblade Chronicles 3: Seperti Sebuah Keajaiban!

Kesan pertama apa yang ditawarkan Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…
April 6, 2022 - 0

Review Kirby and The Forgotten Land: Ini Baru Mainan Laki-Laki!

Lantas, apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Kirby and the Forgotten…