Game Super Langka NES Dibanderol 500 Juta Rupiah!

Reading time:
January 12, 2015
SONY DSC

Video game klasik yang saat ini telah menjadi barang langka memang menjadi incaran para kolektor. Karena itu, gamer yang masih memilikinya biasanya rela menjual barang koleksinya tersebut apabila dihargai dengan angka yang tinggi.

Yang terbaru, seseorang berencana menjual game NES yang disebut-sebut sangat langka berjudul Stadium Events yang dirilis tahun 1987. Dibuka dengan harga USD 5000 di eBay, kini penawaran tertinggi untuk game tersebut telah mencapai USD 40,000 atau sekitar Rp 500 juta!

Mengapa bisa semahal itu? Kabarnya, Stadium Events menjadi salah satu game NES terlangka di pasaran karena hanya dijual beberapa hari sebelum akhirnya ditarik kembali dari peredaran. Stadium Events diluncurkan oleh Bandai sebagai game pendamping untuk Family Fun Fitness Control Mat, sebuah perangkat yang menjadi cikal bakal Dance Dance Revolution floor pad.

Namun ketika itu, Nintendo membeli teknologi Family Fun Fitness Control Mat sesaat setelah Stadium Events dirilis. Pihak produsen asal Jepang ini pun langsung meminta game tersebut ditarik dan diluncurkan kembali dengan nama yang berbeda, berikut perangkat baru yang merupakan versi upgrade dari Family Fun Fitness Control Mat bernama NES Power pad.

Stadium Events (2) Stadium Events

Diperkirakan hanya 200 game yang sempat beredar di pasaran dari total produksi sebesar 2000 copy. Dan saat ini, hanya ada dua copy yang diketahui masih berbalut box originalnya. Satu diantaranya adalah yang kini siap dijual di eBay.

Sang penjual mengaku pernah bekerja di Nintendo dan telah memiliki game ini sejak awal tahun 90-an. “Sebuah copy game yang komplit, (kondisi) excellent+ / nyaris sempurna, yang tersegel dan satu dari sedikit yang pernah dikirim ke Video Game Authority di Roswell, Georgia, untuk mendapatkan grade, verifikasi, dan autentikasi yang resmi. Ketika game tiba (di Roswell), para profesional di VGA membersihkannya, melakukan verifikasi, memberi grade, dan memberi segel dengan casing acrylic berkualitas,” ujarnya.

Dengan kondisi yang sangat baik, telah mendapat pengakuan dari VGA, dan statusnya sebagai game yang super langka, tak heran jika Stadium Events yang dijual tersebut dihargai sangat mahal. Bagaimana dengan Anda? Masih menyimpan koleksi game klasik yang mungkin bisa dijual kembal dengan harga tinggi?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…