Dikritik, Capcom Akan Benahi Wajah Karakter MvC: Infinite

Reading time:
July 26, 2017
mvc infinite

Alih-alih memancing rasa ketertarikan, keputusan “tergesa-gesa” Capcom untuk melepas demo Marvel vs Capcom: Infinite – seri game fighting terbaru setelah event E3 2017 kemarin sepertinya jadi bumerang tersendiri. Mengapa? Karena bukannya memperlihatkan daya tarik yang kuat, demo tersebut justru menguatkan gelombang rasa pesimis bahwa ia akan mampu menghadirkan kualitas setara seri-seri Marvel vs Capcom sebelumnya. Salah satu catatan terjelas adalah ketidakmampuan untuk memaksimalkan Unreal Engine 4 yang dijadikan basis untuk menciptakan visual lebih baik. Model karakter yang ada justru terlihat aneh.

Capcom ternyata sadar akan kritik pedas yang mengemuka karena hal tersebut. Berbicara dengan Gamespot di sela-sela acara San Diego Comic Con, sang producer – Yoshinori Ono mengakui masalah tersebut. Ia menyebut bahwa tim-nya saat ini tengah berjuang keras untuk memenuhi tanggal rilis yang sempat direncakan di awal sembari memenuhi ragam feedback yang mereka dapatkan. Ia menjanjikan perbaikan visual lebih baik untuk beberapa karakter Capcom, termasuk Chun-Li yang sempat memicu kontroversi tersendiri. Masih dalam progress, mereka memang belum bisa memperlihatkan perbaikan tersebut saat ini.

Capcom berjanji akan membenahi wajah beberapa karakter Capcom di MvC Infinite, termasuk Chun-Li yang sempat memicu kontroversi.
Capcom berjanji akan membenahi wajah beberapa karakter Capcom di MvC Infinite, termasuk Chun-Li yang sempat memicu kontroversi.

Marvel vs Capcom: Infinite sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 19 September 2017 mendatang untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Hope it looks better, Capcom..

Source: Gamespot

Load Comments

PC Games

December 7, 2023 - 0

Preview Zenless Zone Zero (ZZZ) Closed Beta 2: HoYoVerse Naik Level!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh masa closed beta 2 Zenless…
November 22, 2023 - 0

Menjajal Pre-Alpha RIFTSTORM: Ini Beneran Game Indonesia??!

Aksi jajal demo pre-alpha RIFTSTORM kami membangkitkan rasa optimisme tinggi.
November 17, 2023 - 0

Menjajal DEMO Whisper Mountain Outbreak: Game Multiplayer Lokal Potensial!

Game Indonesia terbaru dari Toge Productions - Whisper Mountain Outbreak…
October 11, 2023 - 0

Menikmati Restoran Honkai Star Rail Jakarta: Si Kereta Bintang Akhirnya Tiba!

Restoran Honkai Star Rail akhirnya tiba di Jakarta! Bagaimana suasananya?

PlayStation

November 23, 2023 - 0

Review Tales of Arise – Beyond The Dawn: Potensi yang Tak Digali!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Tales of Arise - Beyond…
November 13, 2023 - 0

Review Like a Dragon Gaiden: Seperti Sebuah Mimpi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Like a Dragon Gaiden: The…
November 8, 2023 - 0

Review Alan Wake 2: Game Supernatural Super!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Alan Wake 2 ini? Mengapa…
November 6, 2023 - 0

Review Call of Duty – Modern Warfare III (Campaign): Jelas Semakin Malas!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign Call of Duty…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…