Belum Dirilis, Bajakan Wolfenstein II versi PC Sudah Menyebar!

Reading time:
October 26, 2017
wolfenstein 21

Tak lagi takut pada Denuvo, scene peretasan industri game saat ini sepertinya tengah menggila. Sistem anti-bajakan yang sempat begitu ditakuti di awal rilisnya ini pelan tapi pasti, mulai kehilangan relevansi di tengah terjangan kelompok peretas yang kini sudah bisa membobolnya. Namun satu yang menarik, berbeda dengan kejadian beberapa tahun yang lalu ketika Steam belum begitu populer, tidak ada lagi proses peretasan yang terjadi sebelum game dirilis. Terlepas apakah mereka berakhir menggunakan Denuvo atau tidak, sebuah game tetap harus menunggu waktu rilis resmi untuk diretas. Steam membungkus data dari proses pre-load dengan proses enkripsi yang memastikan hal tersebut terjadi. Namun tidak dengan Wolfenstein II: The New Colossus.

Mengejutkan memang, tetapi inilah yang terjadi. Setelah begitu lama tidak pernah lagi bertemu dengan fenomena yang satu ini, kelompok peretas – REVOLT berhasil membobol dan menyebarkan versi bajakan Wolfenstein II: The New Colossus versi PC, 2 hari sebelum ia dirilis secara resmi ke pasaran. Cracker ternama – Voksi sepertinya menjadi dalang di balik aksi ini, namun tidak berbagi detail jelas bagaimana ia melakukannya. Voksi hanya menyebut bahwa proses enkripsi data Steam untuk game yang satu ini, bukan “tantangan” untuknya kali ini. Dan kita bertemu dengan game bajakan yang dirilis dalam waktu H-2, walaupun ia memang hadir tanpa Denuvo sejak awal.

2 hari sebelum dirilis, versi bajakan Wolfenstein II: The New Colossus versi PC sudah menyebar di dunia maya.
2 hari sebelum dirilis, versi bajakan Wolfenstein II: The New Colossus versi PC sudah menyebar di dunia maya.

Apakah kejadian ini akan membuat Bethesda kembali mengimplementasikan Denuvo di masa depan untuk memastikan game mereka tidak dibajak bahkan sebelum rilis resmi? Ataukah berakhir mematikan proses pre-load dan sejenisnya? Kita tunggu saja seperti apa konsekuensi yang harus dihadapi gamer PC nantinya. Holy..

Load Comments

PC Games

November 22, 2023 - 0

Menjajal Pre-Alpha RIFTSTORM: Ini Beneran Game Indonesia??!

Aksi jajal demo pre-alpha RIFTSTORM kami membangkitkan rasa optimisme tinggi.
November 17, 2023 - 0

Menjajal DEMO Whisper Mountain Outbreak: Game Multiplayer Lokal Potensial!

Game Indonesia terbaru dari Toge Productions - Whisper Mountain Outbreak…
October 11, 2023 - 0

Menikmati Restoran Honkai Star Rail Jakarta: Si Kereta Bintang Akhirnya Tiba!

Restoran Honkai Star Rail akhirnya tiba di Jakarta! Bagaimana suasananya?
September 8, 2023 - 0

Review HoneyCome: Kelewat Nakal, Kelewat Mahal!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh HoneyCome? Mengapa kami menyebutnya sebagai…

PlayStation

November 23, 2023 - 0

Review Tales of Arise – Beyond The Dawn: Potensi yang Tak Digali!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Tales of Arise - Beyond…
November 13, 2023 - 0

Review Like a Dragon Gaiden: Seperti Sebuah Mimpi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Like a Dragon Gaiden: The…
November 8, 2023 - 0

Review Alan Wake 2: Game Supernatural Super!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Alan Wake 2 ini? Mengapa…
November 6, 2023 - 0

Review Call of Duty – Modern Warfare III (Campaign): Jelas Semakin Malas!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign Call of Duty…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…