Ratchet & Clank dan KNACK Gratis untuk Pelanggan PS Plus Asia di Desember!

Reading time:
November 30, 2017

350 ribu Rupiah untuk langganan per tahun, mungkin terdengar seperti biaya tidak sedikit jika kita berkaca sekedar pada fakta bahwa PS Plus, merupakan kebutuhan untuk mencicipi mode online di Playstation 4. Namun Anda akan jarang mendengar pemilik konsol milik Sony ini mengeluh. Mengapa? Karena Sony Interactive Entertainment berhasil membuat biaya tersebut justru terasa menguntungkan dengan rangkaian game gratis yang bisa Anda dapatkan dan mainkan di setiap bulannya. Untuk Playstation 4 region Asia, ia berakhir lebih fantastis. Sejak awal tahun, Anda mendapatkan game-game seperti Tales of Zestiria, God of War 3 Remastered, Until Dawn, Infamous Second Son, hingga MGS V: The Phantom Pain. Di Desember, penawaran ini juga tidak kalah menarik.

Tidak tanggung-tanggung, Anda akan langsung mendapatkan dua buah game eksklusif untuk penawaran Playstation Plus Asia di bulan Desember 2017 ini. Berbeda dengan region lain yang menawarkan Darksiders 2 dan Kungfu Panda, Playstation Asia menawarkan 4 buah game. Dua buah game di antaranya adalah Ratchet & Clank Remake yang fenomenal dan juga game platformer yang berakhir jadi meme – KNACK yang kini sudah tersedia seri sekuelnya. Dua game lain adalah Dungeon Punks dan The Last Blade 2. Berita baiknya? Ada satu ekstra game gratis lainnya untuk para pemilik Playstation VR – Until Dawn: Rush of Blood.

Ratchet and Clank jagatplay PART 2 35
Ratchet & Clank remake akan jadi salah satu game “gratis” untuk pelanggan PS Plus Asia di Desember 2017.

Anda yang sudah berlangganan Playstation Plus akan mulai bisa mengunduh konten-konten keren ini mulai tanggal 7 Desember 2017 mendatang hingga 10 Januari 2018. Tertarik?

Load Comments

PC Games

September 8, 2023 - 0

Review HoneyCome: Kelewat Nakal, Kelewat Mahal!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh HoneyCome? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
July 12, 2023 - 0

Review DOTA 2 (Edisi 10 Tahun): Masih Ketagihan!

Bagaimana sensasi memainkan DOTA 2 di usianya yang kini menginjak…
April 6, 2023 - 0

Review Troublemaker: Hasrat Tinggi tapi Impotensi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Troublemaker di versi akhir? Apa…
January 20, 2023 - 0

Review A Space for the Unbound: Standar Tertinggi Game Indonesia Saat Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh A Space for the Unbound?…

PlayStation

September 25, 2023 - 0

Review Mortal Kombat 1: Tetap, Mutilasi Adalah Solusi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Mortal Kombat 1 ini? Mengapa…
September 20, 2023 - 0

Review The Crew Motorfest: Aloha, Mari Balap Bahagia!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh The Crew Motorfest? Mengapa kami…
September 13, 2023 - 0

Review Baldur’s Gate 3: Emang Boleh RPG Sekeren dan Seadiktif Ini?

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Baldur’s Gate 3? Mengapa kami…
September 8, 2023 - 0

Review Sea of Stars: Paket Lengkap Rasa Klasik!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Sea of Stars? Mengapa kami…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…