Call of Duty 2018 Adalah Black Ops 4?

Reading time:
February 5, 2018
COD Black Ops 3 jagatplay PART 1 351

Rilisnya memang masih tahunan, namun kebijakan untuk merotasinya di tangan tiga developer memungkinkan Activision untuk mempertahankan kualitas Call of Duty di standar tertentu. Setelah ketidakpopuleran tema futuristik yang juga mempengaruhi penjualan di beberapa seri terakhir, kembalinya Call of Duty ke format perang dunia kedua akhirnya membuahkan hasil. Call of Duty: WWII racikan Sledgehammer Games berhasil mencatatkan angka penjualan fantastis, bahkan pendapatan yang menembus angka USD 1 Miliar. Dengan sistem rotasi yang tetap, maka sudah bisa dipastikan bahwa di tahun 2018 ini, Call of Duty akan lahir dari tangan dingin Treyarch. Pertanyaannya kini, seri apakah yang akan mereka tawarkan? Apakah mereka akan mempertahankan tema perang klasik, era perang modern masa kini, atau menyuntikkan kembali tema futuristik?

Activision ataupun Treyarch memang belum angkat bicara. Namun informasi yang diklaim bersumber dari beberapa orang “dalam” yang bisa dipercaya, menyebut bahwa Call of Duty 2018 akan berakhir menjadi Call of Duty: Black Ops 4. Tidak seperti seri ketiganya yang tampil begitu futuristik dengan elemen sci-fi yang kental, seri keempat ini kabarnya akan mengambil setting perang modern masa kini sebagai basis. Informasi ini juga didukung oleh “orang dalam” industri yang lain – Marcus Sellars yang juga melemparkan pernyataan yang sama. Black Ops 4 ini kabarnya tidak hanya tiba untuk Playstation 4, Xbox One, dan PC saja, tetapi juga Nintendo Switch. Proses port Switch kabarnya akan ditangani oleh studio yang familiar dengan tanggung jawab ini.

Apakah rumor ini akan berakhir menjadi kenyataan? Ataukah ini akan berakhir jadi omong kosong yang tidak bisa dipertanggungjawabkan? Kita tunggu saja informasi resmi dari Treyarch dan Activision di masa depan.

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…