Dev: EA Tidak Dapat Keuntungan Sepeser pun dari A Way Out!

Reading time:
March 14, 2018
a way out

A Way Out? Sebagian besar dari Anda mungkin “lupa” dengan judul game yang satu ini, apalagi mengingat begitu banyaknya judul raksasa yang menemani selama rilis beberapa bulan pertama tahun 2018 ini. Bagi Anda yang lupa, ia merupakan game teranyar dari developer indie ternama – Hazelight dengan pemimpinnya yang lumayan eksentrik – Josef Fares. Fares sendiri meraih popularitas baru setelah bahasanya yang lugas ketika berbicara di The Game Awards 2017 kemarin. Menjadi sebuah game yang menjadikan mode kooperatif sebagai fokus, Fores hadir dengan sebuah informasi yang sepertinya, sulit dipercaya.

Berbicara dengan The Sixth Axis, Josef Fares yang juga menjadi otak di balik game Brothers: A Tale of Two Sons yang mendapatkan begitu banyak pujian, menyebut bahwa EA tidak akan mendapatkan uang sepeserpun dari A Way Out. Fores menyebut bahwa semua uang dari hasil penjualan akan masuk ke kantong Hazelight. Yang ia dapatkan hanyalah dukungan penuh dari EA untuk biaya pengembangan. Dan selama ini, Fares menyebut EA mendukung mereka secara total – tidak mempertanyakan soal visi game itu sendiri, bahkan ketika kebijakan “Friend Pass” yang memungkinkan game ini “dipinjamkan” ke teman secara cuma-cuma untuk gameplay kooperatif diperkenalkan.

a way out1
Josef Fares menyebut bahwa EA tidak mendapatkan sepeserpun uang dari penjualan A Way Out nantinya.

Sayangnya, tidak ada penjelasan lebih mendetail soal seperti apa perjanjian kerjasama keduanya di belakang layar. A Way Out sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 23 Maret 2018 mendatang untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Tertarik?

Source: TheSixthAxis

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…