Review Monitor LG27UK600-W: 4K HDR10 Super Menggoda!

Reading time:
April 20, 2018

Monitor Non-Gaming untuk Gaming!

LG27UK600 W jagatplay review 103
LG mungkin tidak menyuntikkan label “gaming” untuknya karena refresh rate 60Hz yang ia usung, Namun LG27UK600-W hadir dengan banyak fitur menggoda.

LG memang tidak menyuntikkan sedikit pun identitas LG27UK600-W sebagai “monitor gaming” sama sekali. Identitas produk ini memang lebih melekat pada kemampuan monitor untuk menawarkan refresh rate di atas 60Hz, dengan variasi antara 120 – 240Hz saat ini. Untuk Anda yang tidak familiar, refresh rate lebih tinggi memastikan bahwa bahwa ia akan mampu mengakomodir framerate lebih tinggi. Ini berarti, sensasi pergerakan yang lebih halus di bagian menu pada saat Anda menghubungkan PC Anda untuk beragam aktivitas, hingga sensasi gameplay jauh lebih nyaman di game apapun selama PC Anda mampu menanganinya dan produk game tersebut memang mendukung fitur tersebut. LG27UK600-W hadir dengan “hanya” refresh rate 60Hz saja, yang notabene, memang standar untuk monitor saat ini. Oleh karena itu, mereka tidak menyuntikkan “gaming” di dalam namanya. Padahal, percaya atau tidak, kami melihatnya sebagai salah satu produk gaming paling menggoda saat ini.

Apa pasal? Karena LG berhasil menghadirkan sebuah monitor 4K HDR 10 dengan harga yang terjangkau dibandingkan dengan produk televisi yang biasanya mematok kualitas sama atau bahkan di bawah dengan harga lebih tinggi, walaupun hadir dengan ukuran layar lebih besar. Yang lebih fantastisnya lagi? Fakta bahwa ia adalah monitor IPS dengan response time hanya 5ms saja berarti menjamin bahwa mode HDR apapun yang Anda pilih nantinya, tidak akan berpengaruh banyak pada sensasi gaming Anda secara keseluruhan. Semakin kecil response time, semakin kecil input lag, semakin cepat ia mentranslasikan perintah Anda hingga menciptakan pengalaman gaming yang lebih lancar dan halus. Semuanya menyatu di layar tipisnya.

LG27UK600 W jagatplay review 167
Ia juga sebenarnya mendukung banyak fitur gaming yang lain, termasuk AMD FreeSync.
LG27UK600 W jagatplay review 59
Gaming lebih nyaman dengan response time 5ms.

LG27UK600-W sebenarnya juga menawarkan beragam fitur gaming yang lain seperti AMD FreeSyc, Dynamic Action Sync, hingga Black Stabilizer untuk memastikan pengalaman gaming Anda, terutama di PC lebih baik. Namun pada akhirnya, yang membuat kami jatuh hati? Tentu ada pada fitur 4K HDR10 yang ia tawarkan.

Menikmati monitor yang juga mendukung sRGB 99% ini untuk memainkan game-game Playstation 4 PRO, terutama yang eksklusif, adalah sebuah keistimewaan tersendiri. LG27UK600-W menawarkan warna yang dalam dengan kontras yang baik, membuat detail warna untuk game-game ini terlihat menakjubkan, apalagi di resolusi 4K. Namun keistimewaannya terjadi ketika mode HDR diaktifkan. Dengan dukungan HDR 10 yang mampu memunculkan warna yang lebih baik, begitu banyak scene dan visual yang terlihat biasa kini muncul lebih natural dengan warna yang siap untuk membuat mata Anda termanjakan. Dengan game-game seperti Gran Turismo, Assassin’s Creed Origins, Ni No Kuni II: Revenant Kingdom, hingga petualangan terbaru dari Kratos – God of War, ia menjadi “pasangan” yang begitu cocok untuk Playstation 4 Pro yang kami miliki. Tentu saja, selama game-game tersebut mendukung fitur tersebut. Harus diakui juga, HDR ini memang akan lebih terasa di beberapa game spesifik dan tidak dengan yang lainnya. Game-game yang menawarkan pemandangan yang luas dengan tata cahaya yang jadi fokus biasanya akan menuai efek HDR yang lebih maksimal.

LG27UK600 W jagatplay review 1 1
4K HDR10-nya jadi fitur andalan yang kami gunakan untuk “memanen” kualitas terbaik Playstation 4 PRO.
LG27UK600 W jagatplay review 147
Anda juga bisa menikmati HDR dengan konten multimedia yang Anda putar dari PC berbasis Windows 10.

Namun bukan berarti gamer yang tidak memiliki Playstation 4 PRO atau Xbox One X tidak bisa menikmati fitur 4K HDR10 ini. Seperti yang kita tahu, Microsoft juga sudah mengimplementasikan fitur yang satu ini di build terakhir Windows 10, dimana Anda bisa mengaktifkan dan mengakses mode HDR ini secara langsung dari menu dengan begitu sederhana. Dengan demikian, optimalisasi fitur akan bisa Anda akses dengan sekedar menghidupkan atau mematikannya saja. Implikasinya? Semua konten multimedia yang Anda akses via PC tersebut, terutama untuk film, akan bisa mendulang semua keuntungan tersebut. Anda kini bisa menikmati ragam film lepas atau animasi Anda dengan HDR10 milik LG27UK600-W. Bahkan lebih baik lagi jika Anda memilikinya dalam format 4K Native untuk visualisasi paling optimal.

Tentu saja, LG27UK600-W tetap punya sesuatu untuk Anda yang tidak akan memanfaatkan sama sekali fitur HDR-nya. Kemampuan untuk menghadirkan warna yang akurat lewat sRGB 99% yang ia jual membuatnya tampil cukup mumpuni untuk Anda yang ingin memanfaatkannya atas nama fotografi atau desain, misalnya. Monitor yang satu ini juga punya satu pre-set efek visual bernama “HDR Effects” yang ditawarkan untuk mensimulasikan efek HDR untuk tontonan apapun yang Anda lemparkan, game ataupun film, jika ia tidak mendukung fitur HDR. Efek ini memang berujung “meledakkan” kontras dan brightness yang tentu saja terkesan berlebihan di beberapa titik, namun membuat Anda setidaknya, merasakan nilai lebih dari LG27UK600-W ini.

LG27UK600 W jagatplay review 55
Ia berujung jadi monitor yang sebenarnya pantas menyandang nama “gaming” dengan semua hal yang ia tawarkan.

Dengan daya tarik 4K HDR10 yang ia usung di harga yang cukup terjangkau, ia menjadi salah satu alternatif monitor pilihan yang paling menggoda untuk gamer yang sudah memiliki Playstation 4 PRO atau Xbox One X misalnya, namun masih belum bisa memaksimalkan kemampuan visualnya karena absennya display 4K HDR10 yang mumpuni. LG27UK600-W datang dengan penawaran yang sulit untuk ditolak.

HDR10 vs NON-HDR

LG27UK600 W jagatplay review 111
Memperlihatkan visual HDR tentu bukan perkara mudah, karena ia tidak bisa “ditangkap” dengan perangkat lunak.

Memperlihatkan seberapa signifikan perubahan dan penambahan warna yang ditawarkan dengan mode HDR yang dimiliki LG27UK600-W ini memang tidak mudah. Mengapa? Karena ia tidak akan terlihat lewat proses “menangkap” gambar pada umumnya. Satu-satunya cara untuk melihat perbedaan seperti apa yang ia tawarkan hanyalah dengan menangkap perubahan warna yang ada di layar secara langsung, seperti yang berusaha kami lakukan di sesi yang satu ini. Akurat? Sekedar merepresentasikan, iya. Namun akurat? Tentu saja tidak. Mengingat kami menangkap setiap gambar dengan menggunakan kamera smartphone (Samsung S7 di skenario ini), maka ada begitu banyak hal yang bisa berujung mempengaruhi, dari sudut pengambilan gambar, tata cahaya, hingga fakta bahwa setiap kamera smartphone seperti selalu punya algoritma post-processing gambarnya sendiri. Dari begitu banyak gambar, kami memilah yang terlihat paling signifikan.

LG27UK600 W jagatplay review 210
Perubahan warna di God of War terasa signifikan antara HDR dan Non-HDR.
LG27UK600 W jagatplay review 212
Warna dan tata cahaya lebih baik = detail lebih baik.
LG27UK600 W jagatplay review 214
Beberapa game tidak menawarkan begitu banyak perbedaan, tetapi jika diperhatikan dengan detail akan memberikan nuansa berbeda.
LG27UK600 W jagatplay review 216
Lihat warna bangunan dan tata cahaya yang ada di Gran Turismo Sport.

Seperti yang kami sebut sebelumnya, walaupun PC sudah mendukung fitur HDR ini untuk gaming, kami memang mengandalkannya untuk menikmati game-game di Playstation 4 PRO. Beberapa berujung terlihat begitu berbeda, sementara tidak sedikit pula yang hanya menawarkan sedikit perubahan yang tidak akan terlihat jika Anda tidak benar-benar memerhatikannya. Game eksklusif PS4 terbaru – God of War menjadi salah satu yang paling signifikan karena HDR10 ini secara langsung, “menghapus” kesan warna pucat yang memang mendominasi gameplay yang ada, apalagi mengingat fakta bahwa salju adalah salah satu bagian tidak terpisahkan dari dunia mitologi Norse ini. Anda langsung bisa melihat bagaimana pegunungan kini hadir dengan warna biru lebih cerah, dengan gugusan awan yang juga terasa lebih natural. Perubahan ini juga membuat beberapa detail yang awalnya tidak ada, kini lebih mengemuka. Game seperti Assassin’s Creed Origins yang menawarkan dunia terbuka dan tata cahaya yang memesona juga demikian. Kami akan memberikan beberapa contoh di bawah ini untuk Anda perbandingkan, termasuk dari Gran Turismo Sport dan Ni No Kuni II: Revenant Kingdom.

LG27UK600 W jagatplay review 219
Perbedaan warna terasa di setiap pre-set HDR ketika kami mencicipi Ghost in the Shell.
LG27UK600 W jagatplay review 220
Hal yang sama juga terjadi di Violet Evergarden.
LG27UK600 W jagatplay review 218
Semuanya bisa diakses dengan Windows 10, terlepas apakah konten Anda memang mendukung fitur ini atau tidak.

Lantas, bagaimana dengan konten multimedia itu sendiri? Dipersenjatai dengan sebuah laptop gaming yang sudah mengusung varian Windows 10 terbaru, fitur HDR pun kami aktifkan. Kami memilih sebuah film sci-fi dystopia dengan permainan warna cukup signifikan – Ghost in the Shell versi Hollywood sebagai basis. Sementara untuk melihat seberapa besar perannya untuk film animasi, kami memilih Violet Evergarden, Kimi No Na Wa (Your Name), dan juga Summer Wars yang memang mengambil musim panas sebagai setting yang lebih dominan. Di beberapa scene, Anda bisa melihat seperti apa signifikansi perubahan yang ia tawarkan.

LG27UK600 W jagatplay review 35
HDR Standard dan HDR Cinema jadi favorit kami.

Dari beragam perbandingan di atas, Anda sepertinya sudah tahu bahwa LG27UK600-W tidak sekedar hadir dengan satu pre-set HDR saja. Mereka menawarkan empat jenis setting HDR di sini. Ada HDR Vivid yang membuat warna lebih “meledak” namun tidak berlebihan, HDR Standard yang selayaknya HDR pada umumnya, HDR Game yang tidak banyak berbeda dengan Standard dengan sedikit warna kuning ekstra, dan HDR Cinema yang secara garis besar, memang terasa lebih halus dibandingkan ketiga mode HDR yang lain. Setiap setting ini akan menawarkan perubahan yang jelas, dengan beberapa terlihat lebih signifikan dan yang lain tidak. Kami sendiri lebih jauh hati pada HDR Standard dan HDR Cinema, daripada setting HDR yang lain.

LG27UK600 W jagatplay review 225
Kimi No Na Wa dengan HDR.
LG27UK600 W jagatplay review 226
Kimi No Na Wa tanpa HDR
LG27UK600 W jagatplay review 223
Violet Evergarden dengan HDR
LG27UK600 W jagatplay review 222
Violet Evergarden tanpa HDR

Sekali lagi, ini tentu bukan berarti LG27UK600-W akan hadir tanpa sesuatu yang bisa ditawarkan bagi gamer yang tidak punya perangkat pendukung HDR yang mumpuni. Ada begitu banyak pre-set visual serupa yang juga mereka tawarkan, termasuk beberapa yang juga terkait langsung pada genre game seperti FPS atau Strategy. Namun empat pre-set utama yang diusung adalah: Reader, Photo, Cinema, dan HDR Effects. Seperti namanya, Reader memang punya brightness paling rendah untuk menunjang aktivitas seperti namanya, membaca, dengan fokus ketika Anda bekerja atau sekedar browsing. Photo menawarkan akurasi warna lebih baik, Cinema seperti halnya HDR Cinema hadir dengan warna yang terasa lebih halus, sementara HDR Effects berfungsi sebagai “ledakan” kontras dan brightness untuk simulasi efek HDR yang memang akan terasa berlebihan di mata beberapa gamer.

LG27UK600 W jagatplay review 155
Ada banyak pre-set untuk Non-HDR

Dibandingkan dengan semua fungsi gaming yang ia tawarkan dalam paketnya, kesempatan untuk menikmati konten multimedia favorit Anda, terutama video game dan film di LG27UK600-W dalam format 4K HDR10 adalah salah satu daya tarik yang sulit untuk ditolak.

Pages: 1 2 3
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…