Capcom Akan Rilis Dua Game Raksasa Sebelum Maret 2019

Developer dan publisher yang sepertinya mulai memahami apa yang diinginkan dan dibutuhkan oleh para penggemarnya, tidak ada lagi kalimat yang sepertinya lebih tepat untuk menjelaskan posisi Capcom selama setidaknya, dua tahun terakhir ini. Mereka membawa Resident Evil 7 ke akar survival horror yang membuatnya terkenal di awal dengan tetap pendekatan gameplay baru penuh resiko lewat perubahan sudut pandang, serta membawa Monster Hunter World “pulang” ke konsol dengan resepsi yang super positif. Tahun 2017 dan awal 2018 adalah tahun yang bersahabat untuk Capcom, apalagi setelah catatan keuntungan yang berhasil ia torehkan. Satu yang pasti, Capcom belum selesai sampai di sana.
Setelah melaporkan keuntungan signifikan yang didorong oleh penjualan Monster Hunter: World yang berhasil menyentuh angka penjualan 7,9 juta kopi, digital ataupun fisik, Capcom kembali hadir dengan satu berita yang menarik untuk diantisipasi. Di detail laporan teranyar yang mereka lepas, Capcom memastikan bahwa mereka setidaknya masih memiliki dua buah game raksasa yang akan dirilis di tahun fiskal ini – berarti sebelum Maret 2019 berakhir. Namun sayangnya, tidak ada detail lebih lanjut kira-kira apa kedua game tersebut.

Dengan beragam spekulasi yang sudah menyebar selama ini, tidak akan mengherankan jika keduanya berujung menjadi proyek Devil May Cry V yang masih belum diumumkan kepada publik dan Resident Evil 2 Remake yang sayangnya, masih belum memperlihatkan batang hidungnya. Dengan E3 2018 yang kian dekat di depan mata, sepertinya rasional untuk menunggu pengumuman resmi via event gaming terbesar tersebut.