Trailer Baru Cyberpunk 2077 Punya Pesan “Rahasia”

Reading time:
June 11, 2018

 

cyberpunk 20773 600x338 1

CD Projekt Red ternyata memuat sebuah pesan rahasia panjang yang tersimpan di trailer terbaru Cyberpunk 2077 untuk E3 2018.

Pesan tersebut disematkan di ujung trailer dan hanya muncul sekelibat saja.

Anda bisa melihat dan membaca jelas pesan tersebut jika Anda memang menghentikan video tersebut sementara dan melihatnya per frame.

Inilah pesan rahasia tersebut:

cyberpunk 2077 secret message

“Sudah sekitar 2077 hari sejak kami mengumumkan rencana kami untuk mengembangkan Cyberpunk 2077. Kami melepas trailer CGI, melemparkan beberapa interview, dan kemudian lenyap begitu saja. Prosedur normal memang seharusnya mengumumkan game seperti ini dan diam, mulai menyingsingkan lengan baju, dan mulai bekerja. Kami ingin memberikan Anda – The Witcher 3 dan dua expansion-nya terlebih dahulu, yang ternyata membuat periode diam tersebut lebih panjang dari apa yang kami rencanakan. Kami minta maaf.

Setelah kami selesai mengerjakan Blood and Wine, kami akhirnya bisa meluncur dengan kecepatan penuh dengan proses produksi CP 2077. Tetapi kami tetap memilih diam. Mengapa? Karena di satu titik, kami memutuskan untuk hanya berbicara soal game ini jika kami punya sesuatu yang baru untuk ditunjukkan. Sesuatu yang benar-benar bermakna dan substansial. Ini terjadi karena kami sadar bahwa Anda sudah lama sabar / tidak sabar menunggu game ini untuk waktu yang sangat lama, dan kami tidak ingin menganggap remeh hal tersebut. Bahkan sebaliknya, hal ini justru menjadi ekstra motivasi bagi kami. Hype yang ada benar-benar nyata, jadi air mata dan keringat untuknya juga harus benar-benar nyata.

Sampai pada akhirnya, hari inilah hari tersebut. Jika Anda membaca pesan ini, berarti Anda sudah menonton trailernya – visi kami soal Cyberpunk, sebuah versi alternatif dimana Amerika Serikat berantakan, perusahaan raksasa mengendalikan semua aspek kehidupan, dan para gang menguasai. sisanya. Walaupun dunia ini penuh adrenalin, jangan sampai senjata dan kendaraan yang ada mengelabui Anda. Cyberpunk 2077 adalah game single player sesungguhnya, sebuah game RPG yang berfokus pada cerita. Anda bisa menciptakan karakter ANda sendiri, dan…. Ya, Anda bisa melihat sisanya di booth kami di E3 2018. Silakan menantikan preview yang ada.

Tetapi sebelum kita selesai, kamu pasti punya beberapa pertanyaan, bukan?

Kapan? Kami akan memberi tahu Anda soal tanggal rilis game ini begitu dia siap. Kami bersungguh-sungguh soal itu. Yang pasti, tanggal rilis ini tentu saja semakin dekat dibandingkan beberapa waktu yang lalu, namun masih belum cukup dekat untuk mengkonfirmasikan apapun saat ini. Kualitas adalah motor pendorong kami. Itulah indahnya menjadi studio indie dan sekaligus publisher dari produk kita sendiri.

Seberapa besar? Benar-benar besar, tetapi jujur saja, kami masih belum punya gambaran jelas saat ini. Pada saat kami sudah menggabungkannya, kami akan mengkomunikasikan apa yang bisa Anda antisipasi. Dan kami janji, kami akan melakukan hal ini sebelum berbicara soal masalah pre-order dan sejenisnya.

DLC Gratis, Expansion, dan juga bebas DRM? Anda akan mendapatkan apa yang kami racik dengan The Witcher 3. Soal DRM, CP2077 akan 100 bebas DRM untuk versi PC.

Microtransactions? Di sebuah game single-player RPG? Kamu gila??!

Sekali lagi, terima kasih atas kesabaran Anda. Jika Anda punya waktu, silakan kunjungi Cyberpunk.net dan berbagilah opini Anda dengan kami. Kami membaca semua yang Anda tulis dan memperlakukannya dengan serius.

Dengan hormat,

Tim CD Projekt Red”

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…