Activision Tak Puas dengan Penjualan Destiny
![Activision Tak Puas dengan Penjualan Destiny 1 Destiny 2 jagatplay part 1 214 1 600x338](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2018/06/Destiny-2-jagatplay-part-1-214-1-600x338-600x338.jpg)
Berhasil “merebut” talenta sekelas Bungie Studio yang lewat tangan dingin mereka, berhasil melahirkan salah satu game FPS terbaik di konsol – HALO. Antisipasi terhadap sepak terjang Bungie selepas Halo ternyata harus dihadapkan pada kekecewaan besar, setelah Destiny seri pertama ternyata gagal menawarkan daya tarik cerita yang sama kuatnya, terlepas dari sensasi penggunaan senjata yang tetap solid. Seri keduanya juga tetap mendapatkan kritik pedas dari sisi konten dan beberapa kebijakan yang dianggap mereplika kesalahan dari pertama. Walaupun tidak pernah membuka dengan jelas angka penjualan yang ada, Activision disebut-sebut kecewa dengan performa Destiny selama ini.
Informasi ini disampaikan oleh wartawan ternama Kotaku yang punya banyak informasi belakang layar – Jason Schreier. Dalam tweet resminya, Scheirer menyebut bahwa Activision kecewa dengan performa penjualan Destiny selama ini. Hal tersebut terungkap dalam laporan finansialnya kepada para investor. Tidak jelas seberapa “jauh” sebenarnya beda antara performa nyata dan ekspektasi Activision. Satu yang pasti, ini menarik mengingat Destiny 2 saat ini pelan tapi pasti mulai mendapatkan respon positif dari komunitas fanatiknya.
"Some of our other franchises like Destiny are not performing as well as we'd like," Activision just said on an earnings call. Meanwhile, the Destiny fanbase is happier than its ever been. So I guess the tension between "appeal to hardcore" and "expand audience" will continue
— Jason Schreier (@jasonschreier) November 8, 2018
Apakah ini menjadi alasan mengapa Activision menggratiskan Destiny 2 versi PC? Apakah informasi ini juga akan berpengaruh pada eksistensi Destiny 3 nantinya? Kita tunggu saja kelanjutannya.