Granblue Fantasy Versus Tembus 350 Ribu Kopi
Kesuksesan di industri game, terutama dari sisi penjualan, memang seringkali diukur dengan berapa banyak kopi game yang terjual di pasaran – baik dari versi fisik ataupun digital. Namun seringkali kita sebagai konsumen seringkali kesulitan untuk memahami seberapa besar skala kesuksesan tersebut. Ada publisher yang tetap merasa tidak puas dengan angka penjualan jutaan kopi dalam waktu harian, ada publisher yang merasa angka tersebut sudah fantastis, dan tidak sedikit pula yang merasakan kepuasan yang sama di angka yang lebih rendah. Untuk publisher yang baru hendak menseriusi pasar konsol dan PC, hal inilah yang dirasakan oleh Cygames.
Menggandeng developer game fighting kawakan – Arc System Works sepertinya menjadi salah satu keputusan terbaik yang bisa diambil Cygames untuk memperkenalkan franchise populer mereka – Granblue Fantasy Versus untuk khalayak gamer yang lebih luas. Game fighting yang mengusung nama “GBF Versus” tersebut berhasil menyentuh angka penjualan 350.000 kopi dari versi fisik dan digital yang kin tersedia untuk Playstation 4 dan PC di beragam region dunia. Cygames juga berambisi untuk menyuntikkan lebih banyak update di masa depan.
多くの皆様にご愛顧いただき、GBVSは全世界35万本セールスを突破いたしました!ありがとうございます!
DLC「ゾーイ」の配信も間近!今後もまだまだアップデートを予定しておりますのでお楽しみに!
※パッケージ版の出荷数とDL版の販売数の合計となります#GBVS #グラブルVS pic.twitter.com/qngqbbTLBV— GBVS/Granblue Fantasy Versus (@gbvs_official) April 23, 2020
Cygames sendiri masih memiliki banyak game untuk pasar PC dan konsol yang saat ini belum menentukan jendela rilis, seperti game JRPG ambisius mereka – Granblue Fantasy: Relink dan Project Awakening. Bagaimana dengan Anda? Berapa banyak dari Anda yang ikut berkontribusi dalam angka 350 ribu kopi?