Assassin’s Creed Valhalla Lepas Trailer Cerita
Sebuah kesinambungan yang sebenarnya didasarkan pada premis cerita science-fiction, dunia yang ditawarkan Ubisoft di franchise Assassin’s Creed memang mengundang rasa penasaran. Basis ini juga memungkinkan Ubisoft untuk mengeksplorasi beragam momen historis dan peradaban dunia yang tersebar dalam beragam masa, termasuk Viking yang akan dieksplorasi oleh sang seri terbaru – Assasasin’s Creed Valhalla. Beberapa detail sudah dibagi, termasuk sistem Settlement yang sepertinya akan jadi motivasi utama untuk terus bertarung dan menundukkan wilayah Inggris yang ada. Kini lewat trailer terbaru, mereka memberikan sedikit ekstra pemahaman di sisi cerita.
Lewat sebuah trailer baru berdurasi 2,5 menit, Assassin’s Creed Valhalla berbagi sedikit intipan soal latar belakang cerita mengapa karakter utama kita – Eivor harus berujung memaksa masuk ke Inggris, yang dikala itu dikuasai oleh raja-raja kecil. Anda juga bisa melihat sekelibat “teman” baru Eivor yang ia temukan di salah satu perjalanannya, yang sepertinya menjadi orang yang bertanggung jawab untuk mengenalkan konsep Assassin dan tentu saja senjata andalan – hidden blade padanya. Diusir dari Norwegia karena perang yang terus berkecamuk, Anda juga bisa melihat sosok Sigurd – sang saudara yang sepertinya akan punya andil besar dalam cerita.

Assassin’s Creed Valhalla sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 10 November 2020 untuk Playstation 4, Xbox One, Xbox Series, dan PC (via EGS dan uPlay). Sementara gamer Playstation 5 baru akan bisa menikmatinya di tanggal 12 November 2020, tepat pada saat hari rilis konsol. Bagaimana dengan Anda? Tertarik dengan seri yang satu ini?