Gerak Bibir Karakter Cyberpunk 2077 Akan Mengikuti Audio Bahasa yang Dipilih

Perhatian pada detail yang diperlihatkan oleh beberapa developer ketika meracik game mereka, memang pantas diacungi jempol. Kita masih ingat beragam kasus seperti “testis kuda” milik Red Dead Redemption 2 yang ukurannya bisa berubah bergantung pada suhu lingkungan. Kita juga masih ingat bagaimana game seperti The Last of Us Part II menghadirkan physics tali yang begitu hidup. Kekaguman yang serupa sepertinya akan kita temukan di game action RPG terbaru racikan CD Projekt Red yang akan meluncur dalam satu bulan ke depan – Cyberpunk 2077. Mereka kini memastikan bahwa gerak bibir setiap karakter kini akan mengikuti audio bahasa yang dipilih.
Seringkali kita menemukan game-game yang gerak bibirnya masih mengikuti gerak bibir bahasa Inggris, terlepas dari audio bahasa yang Anda pilih. Namun hal tersebut tidak akan terjadi di Cyberpunk 2077. Bekerjasama dengan JALI Research, Cyberpunk 2077 akan memastikan bahwa gerak bibir karakter akan mengikuti pilihan audio yang Anda ambil, yang saat ini berkisar sekitar 10 bahasa berbeda. Sebuah video terbaru mendemonstrasikan teknologi tersebut, yang secara menakjubkan, juga diikuti dengan gerak wajah dan ekspresi untuk membuat setiap karakter tersebut tetap terlihat hidup. Teknologi ini membuat tim tak perlu menghabiskan begitu banyak waktu hanya untuk mengerjakan animasi wajah karakter.
This video is a really nice glimpse into the generated facial animation tech by @JALIResearch in #Cyberpunk2077.
For our scenes, our animation and cinematic teams of course put great artist-driven work on top of that for the results you see ingame.https://t.co/2mPSb4C1S0 pic.twitter.com/VCWxf0N2np— Philipp Weber (@PhiWeber) October 20, 2020
Cyberpunk 2077 sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 19 November 2020 mendatang untuk Playstation 4, Xbox One, Google Stadia, dan tentu saja – PC. Gamer next-gen akan bisa menikmatinya dalam format backward compatibility, dengan update next-gen sesungguhnya bar akan tersedia di tahun 2021 mendatang. Bagaimana dengan Anda? Berapa banyak dari Anda yang menantikan game ini?