Pelihara dan Latih Monster Ultraman di Game Monster Rancher Baru!

Reading time:
June 29, 2022

Berapa banyak dari Anda yang sempat mengenal franchise Monster Farm? Atau yang lebih dikenal sebagai Monster Rancher di pasar barat? Hampir semua gamer yang sempat menikmati era keemasan Playstation sepertinya tidak asing lagi dengan game yang proses summon monster-nya ini membutuhkan Anda untuk memasang disc dari beragam media untuk melakukannya. Harapan untuk sebuah seri baru Monster Rancher mungkin sudah tertutup di era modern saat ini. Walaupun demikian, siapa yang mengira bahwa sebuah seri baru dengan konsep cukup absurd tiba-tiba mengemuka di acara Nintendo Direct Mini kemarin. Alih-alih monster klasiknya, Anda kini terjun ke dalam semesta Ultraman!

Koei Tecmo dan Bandai Namco secara resmi mengumumkan proyek teranyar mereka bertajuk Ultra Kaiju Monster Rancher. Seperti nama yang ia usung, Anda sepertinya sudah memprediksi proyek apa ini. Alih-alih monster klasik Monster Rancher pada umumnya, Anda kini diminta untuk memelihara dan memperkuat monster-monster legendaris dari semesta Ultraman, dari Zetton, Gomora, hingga Alien Baltan.

ultra kaiju monster rancher
Memelihara dan melatih monster ikonik Ultraman adalah konsep baru game Monster Rancher!

Mengingat Nintendo Switch tidak memiliki slot untuk disc, proses summon monster menggunakan media disc dieksekusi dengan cara yang berbeda. Menggunakan sistem “Song Generation” yang disuntikkan, gamer bisa mencari lagu favorit dari artist favorit mereka dari library yang disediakan dan menggunakannya untuk memanggil Kaiju yang ada. Tidak hanya itu saja, gamer Jepang juga bisa menggunakan kartu kereta mereka seperti Suica untuk mengeksekusi hal ini.

Ultra Kaiju Monster Rancher akan dirilis untuk pasar Jepang dan pasar Asia (dengan subs Inggris) di tahun 2022 ini, masih tanpa tanggal pasti, untuk Nintendo Switch. Bagaimana menurut Anda? Terlihat menarik?

Load Comments

PC Games

April 6, 2023 - 0

Review Troublemaker: Hasrat Tinggi tapi Impotensi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Troublemaker di versi akhir? Apa…
January 20, 2023 - 0

Review A Space for the Unbound: Standar Tertinggi Game Indonesia Saat Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh A Space for the Unbound?…
October 18, 2022 - 0

Review Uncharted Legacy of Thieves (PC): Drake Pindah Rumah!

Seperti apa performa dan fitur yang ditawarkan oleh Uncharted Legacy…
September 23, 2022 - 0

Review IMMORTALITY: Misteri Dalam Misteri Dalam Misteri!

Apa yang sebenarnya  ditawarkan oleh IMMORTALITY? Mengapa kami menyebutnya game…

PlayStation

May 26, 2023 - 0

Wawancara dengan Hiroshi Takai & Koji Fox (Final Fantasy XVI)!

Kami sempat berbincang-bincang dengan Hiroshi Takai dan Koji Fox dari…
May 26, 2023 - 0

Menjajal Final Fantasy XVI: Kini Dewasa, Penuh Gairah!

Seperti apa impresi 4 jam pertama kami dengan Final Fantasy…
May 8, 2023 - 0

Review Horizon Forbidden West – Burning Shores: Playstation 5 Pamer Kekuatan!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Horizon Forbidden West – Burning…
April 18, 2023 - 0

Review Dead Island 2: Akhirnya Datang Juga!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dead Island 2? Apakah ia…

Nintendo

May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…
August 4, 2022 - 0

Preview Xenoblade Chronicles 3: Seperti Sebuah Keajaiban!

Kesan pertama apa yang ditawarkan Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…