Ubisoft Kerjakan Far Cry 7, Engine Pindah Ke Snowdrop?

Reading time:
January 27, 2023
far cry 61

Menjadi salah satu franchise andalan yang walaupun tidak selalu terjual bak kacang goreng di pasaran, namun selau konsisten melahirkan buzz tersendiri, tidak mengherankan jika Ubisoft akan melanjutkan Far Cry di masa depan. Walaupun belum diumumkan secara resmi, sepertinya sesuatu yang rasional untuk mengantisipasi kehadiran seri teranyar dari game yang terkenal lewat menjual setting dan tokoh antagonis utama tersebut. Ubisoft memang belum angkat bicara, namun seperti biasa internet selalu melahirkan rumor dan spekulasi lebih cepat. Untuk sang seri teranyar – Far Cry 7, Ubisoft kabarnya menempuh sesuatu yang baru.

Bahwa tidak hanya satu saja, Ubisoft akan langsung meracik dua buah game Far Cry. Pertama tentu saja adalah Far Cry 7 yang di internal kabarnya dikenal sebagai Project Blackbird, sementara satunya lagi adalah sebuah game multiplayer standalone yang saat ini dikenal sebagai Project Maverick. Keduanya belum berbagi informasi banyak, namun untuk sang game multiplayer, Ubisoft kabarnya akan mendorong konsep survival lebih kental dengan efek permadeath di dalamnya. Setting-nya sendiri kabarnya akan mengambil daerah Alaska. Belum ada informasi apakah ia akan berkaitan dengan Far Cry 7 atau tidak.

far cry 6 season pass
Far Cry 7 kabarnya akan meninggalkan Dunia Engine dan berpindah ke Snowdrop Engine.

Sementara untuk Far Cry 7, sumber informasi yang dipercaya oleh Kotaku menyebut bahwa ia tidak lagi akan menggunakan Dunia Engine sebagai basis seperti seri-seri sebelumnya. Far Cry 7 akan dibangun menggunakan engine milik Ubisoft Massive – Snowdrop Engine. Keputusan ini diambil karena Snowdrop dianggap lebih future-proof dibandingkan Dunia yang kini sudah menua. Sementara untuk jendela rilis? Dengan kecepatan pengembangan saat ini, ia dipercaya akan dirilis paling cepat di tahun 2025 nanti.

Tentu saja semua ini masih sebatas rumor dan spekulasi hingga Ubisoft sendiri angkat bicara. Bagaimana dengan Anda? Apa yang paling Anda inginkan dari sebuah seri Far Cry terbaru?

Source: Kotaku

Load Comments

PC Games

December 7, 2023 - 0

Preview Zenless Zone Zero (ZZZ) Closed Beta 2: HoYoVerse Naik Level!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh masa closed beta 2 Zenless…
November 22, 2023 - 0

Menjajal Pre-Alpha RIFTSTORM: Ini Beneran Game Indonesia??!

Aksi jajal demo pre-alpha RIFTSTORM kami membangkitkan rasa optimisme tinggi.
November 17, 2023 - 0

Menjajal DEMO Whisper Mountain Outbreak: Game Multiplayer Lokal Potensial!

Game Indonesia terbaru dari Toge Productions - Whisper Mountain Outbreak…
October 11, 2023 - 0

Menikmati Restoran Honkai Star Rail Jakarta: Si Kereta Bintang Akhirnya Tiba!

Restoran Honkai Star Rail akhirnya tiba di Jakarta! Bagaimana suasananya?

PlayStation

November 23, 2023 - 0

Review Tales of Arise – Beyond The Dawn: Potensi yang Tak Digali!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Tales of Arise - Beyond…
November 13, 2023 - 0

Review Like a Dragon Gaiden: Seperti Sebuah Mimpi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Like a Dragon Gaiden: The…
November 8, 2023 - 0

Review Alan Wake 2: Game Supernatural Super!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Alan Wake 2 ini? Mengapa…
November 6, 2023 - 0

Review Call of Duty – Modern Warfare III (Campaign): Jelas Semakin Malas!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign Call of Duty…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…