Visual Death Stranding 2 Akan Makin Realistis?

Perkembangan teknologi di video game memang selalu identik dengan kualitas visualisasi yang semakin realistis. Kita bahkan ada di titik yang tak lagi mudah membedakan mana karakterisasi digital seorang aktor atau aktris ternama dan mana yang sekadar foto diri mereka yang nyata. Mengandalkan Decima Engine sebagai basis untuk sang seri pertama, hal ini juga berhasil dicapai oleh Death Stranding dari Kojima Productions yang di kala itu dibangun untuk mesin yang semakin “menua” – Playstation 4. Berita baiknya? Visual tersebut sepertinya akan meningkat di seri kedua yang sudah diumumkan sebelumnya – Death Stranding 2.
Yang menarik? Visual yang lebih realistis tersebut tidak akan datang dari sisi teknis dan peningkatan dari Decima Engine itu sendiri. Ia akan datang perlakuan pada sistem tata cahaya untuk model karakter yang lebih baik. Hal ini diungkapkan oleh Hideo Kojima via akun Twitter-nya, dimana ia mengundang seorang Lighting Director – Nishiyama untuk mengajarkan para kru bagaimana cara memperlakukan efek tata cahaya di dunia nyata. Ini disebut Kojima sebagai pengalaman berharga karena kebanyakan tim-nya hanya melakukan ini dalam lingkup video game saja.
In order to make photorealistic CG more realistic, we invited Mr. Nishiyama, a lighting director to give a lecture and demonstration to KJP artist team. This experience will be reflected in the creation of future games. Please look forward to it. pic.twitter.com/eLfHorsfzE
— HIDEO_KOJIMA (@HIDEO_KOJIMA_EN) February 1, 2023
1/2
Since our staff have only experienced lighting within a CG environment, we had a lighting director demonstrate the basics of live-action lighting in order to familiarize them with this technique. pic.twitter.com/9WijSmJ4xq— HIDEO_KOJIMA (@HIDEO_KOJIMA_EN) February 1, 2023
Referensi ini disebut Kojima akan bisa diaplikasikan di real-time engine untuk mencapai kualitas gambar yang lebih realistis nantinya. Kojima sendiri belum berbicara banyak soal jendela rilis Death Stranding 2 yang sudah terkonfirmasi untuk Playstation 5. Apakah peningkatan ini akan signifikan? Kita tunggu saja.