Tekken 8 Pamer Eddy Gordo, Rilis Awal April 2024

Reading time:
April 1, 2024

Komitmen seorang Katsuhiro Harada untuk membuat sang seri terbaru – Tekken 8 sebagai seri yang paling banyak menghadirkan roster awal memang terbukti. Walaupun demikian, harus diakui, bahwa beberapa karakter lawas ikoniknya berujung tetap tidak menemukan ruang untuk ikut bertempur di sana, apalagi ikut dalam sesi cerita utama yang kian menggila. Maka seperti kebijakan kebanyakan game fighting modern belakangan ini, seperti yang bisa diprediksi, setidaknya satu karakter tersebut sudah dikonfirmasikan akan hadir sebagai karakter DLC berbayar. Sempat muncul sekadar dalam teaser, Tekken 8 akhirnya memperkenalkan kembali Eddy Gordo.

Via sebuah trailer 2,5 menit, Tekken 8 memperlihatkan Eddy Gordo yang sepertinya akan terasa sangat familiar untuk para penggemar franchise game fighting dari Bandai Namco ini. Walaupun hadir dengan tampilan baru dan beberapa animasi serangan yang unik, ia masih terasa seperti Eddy Gordo yang kita kenal selama ini. Serangan kaki bawah yang cepat dengan kombinasi yang sulit untuk diprediksi tetap jadi kunci daya tarik. Tentu saja, Anda kini bisa menyuntikkan mekanisme baru dari Tekken 8 – Rage untuk memastikan serangan kombinasi lebih panjang dan mematikan.

eddy gordo tekken 8 2
Eddy Gordo akan tiba di Tekken 8 awal April 2024 ini sebagai karakter DLC berbayar.

Eddy Gordo akan hadir sebagai karakter DLC berbayar untuk Tekken 8 di tanggal 5 April 2024 mendatang. Gamer-gamer yang membeli Year 1 Pass akan bisa menikmatinya lebih awal di tanggal 2 April 2024, tentu saja, lintas platform. Bagaimana? Terasa menarik?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…

PlayStation

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…

Nintendo

June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…