Akhirnya, Hero Baru DOTA 2 – Ringmaster Dilepas!
“Waktu Valve” adalah lelucon yang senantiasa hadir setiap kali kita bicara soal perusahaan di balik nama besar Steam ini. Sudah bukan rahasia lagi bahwa setiap kali Valve menetapkan jendela rilis untuk sesuatu, apakah ia game baru atau sekadar konten untuk game kompetitif populernya, maka bukan sesuatu yang aneh lagi ketika ia baru dilepas mendekati tenggat waktu yang ditentukan atau bahkan melewatkan tenggat waktu tersebut. Tanda tanya besar inilah yang sempat mengitari hero DOTA 2 yang terbaru – Ringmaster. Diperkenalkan sejak tahun 2023 silam, ia akhirnya mengemuka.
Setelah nyaris satu tahun menunggu, yang notabene terhitung lama dibandingkan rutinitas pengumuman hero baru yang mereka lakukan sebelumnya, Valve akhirnya melepas Ringmaster untuk DOTA 2. Ringmaster sendiri didefinisikan sebagai hero Ranged, Support, Disabler, dan Escape dengan kemampuan yang difokuskan untuk tidak hanya menyelamatkan hero teman saja, tetapi juga membuat musuh terperangkap dan teralihkan. Selain Abilities, Ringmaster juga akan diperkuat dengan item consumables bernama “Souvenirs” yang akan memberikan efek spesifik tertentu.
Bersama dengan rilisnya Ringmaster, DOTA 2 juga memperkenalkan Compendium untuk The International 2024 yang sayangnya, masih mengikuti formula tahun lalu yang banyak dikritik karena konten yang tak seberapa menarik. Bagaimana menurut Anda soal Ringmaster ini?