Franchise Unknown 9 Dihentikan Dan Developer Terancam Pemecatan
Franchise game Unknown 9 Awakening secara resmi dihentikan pengembangannya, dan developer Reflector Entertainment kini terancam gelombang pemecatan.
Setelah menghadapi kegagalan secara finansial semenjak game Unknown 9 Awakening dirilis pada Oktober 2024, akhirnya developernya memutuskan untuk mengakhiri pengembangan franchise game tersebut. Menurut pengakuan pimpinan Reflector Entertainment selaku developernya, game tersebut tidak berhasil mendekati ekspektasi perusahaan, dan tidak perlu lagi dikembangkan lebih lanjut.
Pernyataan tersebut diungkapkan oleh Herve Hoerdt selaku pimpinan developer game action tersebut pada halaman LinkedIn resmi Reflector Entertainment. Ia juga mengemukakan keputusan untuk menghentikan semua proyek game yang berhubungan dengan Unknown 9, setidaknya berjumlah 2 judul game lain.
Ambisi yang besar dari tim developer terhadap universe berbasis game tersebut, yang tidak hanya berhenti pada game saja seperti novel, komik, podcast, dan web series dirasa oleh beberapa pihak sebagai terlalu besar, terutama untuk IP pertama yang dibuat oleh developer tersebut. Alhasil, perusahaan game tersebut kembali menghadapi gelombang pemecatan, mengikuti gelombang sebelumnya pada November 2024 lalu setelah kegagalan Unknown 9 mulai terlihat.

Ternyata bantuan aktris dari seri film The Witcher, Anya Chalotra, yang berperan sebagai tokoh utama di game tersebut tidak mempengaruhi kesuksesannya. Beberapa pihak berpendapat game tersebut terlalu generik dan tidak memberikan keseruan yang diharapkan oleh gamer, ditambah bug dan glitches ketika dirilis.
Melihat adanya nama Bandai Namco di belakang studio development game tersebut, sepertinya masa depan Reflector Entertainment masih jauh dari berakhir. Mereka juga menyatakan akan berfokus pada pengembangan satu game saja di masa depan, dan akan terus membuat game berbasis dunia barat di masa depannya.
Apakah Anda sempat memainkan Unknown 9 Awakening? Atau jangan-jangan ini pertama kalinya Anda mendengar ada game dengan nama tersebut?