Otak RETURNAL Hengkang

Reading time:
November 21, 2023
returnal pc

Salah satu eksklusif terbaik yang pernah dilepas Sony untuk Playstation 5, ini mungkin kalimat yang tak berlebihan untuk menjelaskan posisi RETURNAL saat ini. Belajar dari pengalaman mereka sebelumnya meracik game yang ketat dan cepat dalam format 2D atau 2.5D, Housemarque langsung membuktikan kelas mereka dengan RETURNAL di kala itu. Ia hadir sebagai game action third person shooter yang tetap hadir dengan konsep bullet-hell sembari menawarkan keasyikan lewat implementasi teknologi DualSense yang fantastis. Tak heran jika prestasi tersebut membuat Housemarque diakuisisi oleh Sony sebagai bagian dari Playstation Studios di tahun 2021 silam. Namun sayangnya, ia kehilangan salah satu talenta penting.

Adalah director dari Nex Machina dan RETURNAL – Harry Krueger yang memutuskan untuk hengkang dari Housemarque setelah berkiprah di sana kurang lebih selama 14 tahun terakhir. Krueger sendiri tidak memberikan alasan yang lebih eksplisit, namun mengungkapkan bahwa ini adalah keputusan yang sulit untuk ia ambil. Ia percaya bahwa “masa keemasan” Housemarque bahkan belum resmi dimulai, apalagi setelah akuisisi dari Sony sebagai bagian dari Playstation Studios. Housemarque sendiri saat ini tengah bersiap untuk proyek besar selanjutnya yang masih misterius.

returnal coop
Otak RETURNAL – Harry Krueger hengkang dari Housemarque.

Studio asal Finlandia sendiri masih belum berbagi informasi banyak soal game teranyar mereka, namun optimis soal masa depan si studio itu sendiri. Apakah kepergian Krueger akan mencabut identitas unik game action Housemarque di masa depan? Kita tunggu saja.

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…

PlayStation

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…

Nintendo

June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…