Mod Editor Resmi The Witcher 3 – REDKit Rilis Akhir Mei 2024

Bagi beberapa game, mod merupakan tulang punggung eksistensi yang tidak hanya membesarkan nama mereka saja tetapi juga menjadi alasan mengapa popularitas tersebut bisa bertahan lama. Salah satu contoh paling jelas adalah Skyrim dari Bethesda yang secara mengagumkan, lewat fleksibilitasnya untuk menampung ragam mod yang ada, masih menjadi game yang relevan untuk dibicarakan saat ini. Situasi ini jugalah yang tampaknya hendak didorong CD Projekt Red dengan game action RPG andalana mereka – The Witcher 3: Wild Hunt. Setelah sempat diumumkan sebelumnya, tanggal rilis resminya akhirnya tersedia.
Benar sekali, kita tentu tengah bicara soal program bernama REDKit – yang diposisikan sebagai mod editor resmi The Witcher 3: Wild Hunt versi PC. Lewat REDKIt ini, para modder akan diberi akses untuk mengatur dan memodifikasi begitu banyak hal, bahkan kesempatan untuk membangun dan meracik quest Anda sendiri di luar sekadar animasi dan visual. CD Projekt Red bahkan mengklaim bahwa pengguna REDKit bisa melakukan proses edit untuk hampir semua hal di The Witcher 3: Wild Hunt. Tentu saja kit ini akan didistribusikan secara cuma-cuma untuk pemilik game ini di PC.

The Witcher 3 REDKit sendiri rencananya akan tersedia pada tanggal 21 Mei 2024 mendatang. Bagaimana? Cukup penasaran dengan potensi yang bisa dilahirkan oleh mod editor resmi ini?