Steam Controller 2 Bawa Desain Baru, Trackpad Ganda, dan Fitur Gyro Modern

Reading time:
November 13, 2025
Valve mulai refresh jajaran perangkat gamingnya, termasuk controller dengan umumkan Steam Controller 2 yang lebih fungsional.

Apakah Anda masih ingat dengan Steam Controller pertama yang eksentrik dari Valve nyaris satu dekade lalu? Terlepas dari desainnya yang unik dan tak semua gamer bisa cocok dengannya, ide di balik perangkat itu sebenarnya menarik, mencoba gabungkan presisi mouse dan kenyamanan gamepad. Kini, Valve tampaknya siap mencoba lagi. Mereka resmi mengumumkan Steam Controller 2, dan kali ini, hadir dengan pendekatan lebih matang.

Valve tidak meninggalkan identitas desain lama sepenuhnya. Controller ini masih mempertahankan bentuk ergonomis khasnya, tetapi kini tampil lebih modern. Touchpad besar di sisi kanan dan kiri kini digantikan dengan dua trackpad kecil yang diletakkan di bawah analog. Keduanya tetap hadir dengan haptic feedback untuk memberikan sensasi sentuhan yang lebih realistis.

steam controller 2 steam controller 2

Tak berhenti di sana, Valve juga menambahkan empat tombol grip di bagian belakang, serta dukungan gyro 6-axis yang memungkinkan pemain mengarahkan pandangan atau membidik hanya dengan gerakan tangan; fitur yang terasa semakin umum di controller berbasis console modern.

Salah satu inovasi menarik dari Steam Controller 2 adalah perangkat kecil bernama “Steam Controller Puck”. Alat ini bukan hanya sekadar dongle wireless, tetapi juga berfungsi sebagai charger ketika controller tidak digunakan, ditambah dongle itu magnetik jadi langsung menempel ke badan controller bila didekatkan.

Valve mengklaim sistem nirkabelnya memiliki latensi hanya sekitar 8 milidetik, dan satu Puck bisa menghubungkan hingga empat controller sekaligus. Tentu saja, masih ada opsi USB-C dan Bluetooth bagi mereka yang ingin koneksi langsung.

steam controller 2
Ada dua pasang tombol di belakang badan, tepat di area grip, yang bisa ditekan dengan jari manis dan jari kelingking.
steam controller 2

Valve juga memastikan kompatibilitas yang luas, karena Steam Controller 2 bisa digunakan pada Steam Deck, Steam Machine, Steam Frame VR headset, serta perangkat PC apa pun yang menjalankan Steam. Untuk urusan daya tahan, controller ini dibekali baterai 8.39Wh Li-ion yang diklaim mampu bertahan hingga 35 jam pemakaian.

Sayangnya, Valve belum berbagi informasi soal harga maupun tanggal rilis pasti. Yang jelas, Steam Controller 2 dijadwalkan meluncur awal 2026, dan jadi langkah baru menarik bagi Valve untuk kembali ke pasar hardware gaming.

Bagaimana menurut Anda mengenai controller Steam versi terbaru ini? Bila Anda tertarik untuk mengetahui spesifikasi detailnya, Anda bisa temukan dengan klik link menuju website resmi berikut ini.

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…