Review Blades of Time: Kisah Misterius Sang Pemburu Harta Karun Seksi!

Reading time:
April 3, 2012

Kesimpulan

Blades of Time 39
The more you play with me, the better it gets!

Sebagai sebuah game hack and slash, Gaijin Entertainment dan Konami harus diakui berhasil menghasilkan sebuah seri yang cukup bisa untuk dinikmati. Anda mungkin akan merasakan sedikit kesulitan dengan tempo pertarungannya yang cepat dan rentannya Ayumi pada damage yang dihasilkan oleh musuh, namun perlahan namun pasti, Anda akan mulai membiasakan diri dengannya. Kesan pertama yang diberikan oleh game ini memang tidak begitu menarik, namun Anda akan menemukan “keasikan” tersendiri setelah menjelajahi dan menikmati progressnya lebih jauh. Memang terkesan agak memaksakan diri, namun Blades of Time bukanlah sebuah game dengan kualitas yang tidak layak untuk dijajal dan diselesaikan, apalagi jika Anda kekurangan game hack and slash yang menarik belakangan ini. Menghadirkan sistem waktu yang berbeda dan berbagai kombinasi serangan elemental penuh strategi, Anda perlahan akan jatuh pada ritme yang ada dan terus memainkan game ini hingga beberapa jam ke depan. Buat Anda yang pria? Desain karakter Ayumi dengan beragam alternatif pakaian yang ada menjadi alasan ekstra untuk memainkan game ini.

Walaupun ia pantas untuk dijajal, namun Blades of Time bukanlah sebuah game hack and slash dengan kualitas yang mampu mendekati franchise genre serupa yang sudah populer di industri game sebelumnya. Voice acting yang buruk, kesalahan eksekusi tombol yang seringkali terjadi, sistem kamera yang terkadang membingungkan, serta minimnya indikator yang memperlihatkan Ayumi yang sedang menerima damage akan membuat Anda kesulitan menikmati game ini pada awalnya. Anda benar-benar harus membiasakan diri terlebih dahulu dan menerima semua kekurangan ini sebelum akhirnya dapat menemukan energi yang cukup untuk menyelesaikan game yang satu ini.

Blades of Time bukanlah game hack and slash yang hanya meminta untuk menekan tombol pukulan secara berulang-ulang, tetapi juga strategi tertentu untuk mengalahkan atau bahkan menghindari setiap musuh yang ada. Ia juga bukanlah sebuah game yang mudah ditakhlukkan, oleh karena itu, ia akan menjadi pilihan yang tepat bagi gamer yang menginginkan sedikit tantangan. The more you play it, the better it gets!

Kelebihan

Blades of Time 79
Konsep elemental yang akan sangat membantu Anda dalam pertarungan
  • Desain Karakter yang Baik
  • Desain Setting yang memanjakan mata
  • Konsep “Time Rewind” yang unik
  • Sistem Battle dengan kecepatan tinggi dan kombinasi elemental yang strategis
  • Setiap musuh menghadirkan tantangan tersendiri

Kekurangan

Blades of Time 82
Seepik apapun pertempuran yang ada, Anda akan merasa plotnya seolah "dipaksakan"
  • Sistem upgrade skill yang terlalu linear
  • Kamera yang terkadang membuat bingung
  • Voice acting yang sangat buruk
  • Kurangnya indikator yang memperlihatkan tanda bahaya
  • Pembangunan plot yang terasa kurang solid
  • Sistem Equipment yang dangkal

Cocok untuk gamer: penggemar hack and slash yang menginginkan tantangan

Tidak cocok untuk gamer: yang menginginkan sebuah game berkualitas tinggi sejak awal permainan

Pages: 1 2 3 4
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…