Review Assassin’s Creed Rogue: Berburu Assassin Lebih Seru!
Cormac Sang Pemimpin
Fase lain dalam permainan yang tidak terlihat ketika Anda mulai bermain adalah bertualang di kota besar. Setelah Anda melalui cerita dan Cormac mulai menjalani hidup barunya sebagai Templar, ia akan diberikan kekuasaan untuk menjalankan kota. Kini, Anda akan menemui petualangan di kota besar, bertualang di pulau, dan lautan. Hidup barunya tersebut juga memperlihatkan beberapa feature baru yang menarik dan pastinya akan menyita lebih banyak waktu bermain Anda.

Pertama, Cormac dapat mulai memperbaiki kehidupan di kota barunya. Ia kini dapat menggunakan Resource yang biasanya digunakan untuk meningkatkan kemampuan Morrigan sebagai bahan untuk memperbaiki bangunan di kota. Nantinya, bangunan yang telah dipugar tersebut akan kembali membantu Cormac dari sisi keuangan. Jadi, semakin banyak investasi Anda di kota, penghasilan Anda akan semakin besar pula. Sisi lainnya adalah Anda perlu lebih rajin lagi melaut untuk mengumpulkan Resource!
Kota yang didiami Cormac terbagi menjadi beberapa bagian. Semuanya memiliki tingkat kesulitan musuh yang berbeda. Untuk menguasai daerah tersebut, Anda perlu mengambil alih markas Assassin yang ada di sana. Namun, Assassin bukanlah musuh yang mudah dikalahkan berkat kemampuannya untuk bersembunyi dan menyerang dari sudut yang tidak terkira. Untuk mengalahkan Assassin, Anda perlu kemampuan Assassin, yaitu Eagle Vision!

Penglihatan spesial yang dimiliki Assassin tersebut kini menjadi alat utama untuk mengetahui lokasi Assassin lain. Ketika Anda mendekati posisi Assassin lain, layar kontan berubah menjadi kemerahan dan suara bisikan muncul menghantui Anda. Saat inilah Anda dapat menggunakan Eagle Vision untuk menunjukkan lokasi Assassin lain bersembunyi. Cara mereka mengelabui Anda juga sangat mendebarkan. Pada satu saat mereka ada di tengah semak, di dalam jerami, di antara kerumunan orang di jalanan, bahkan sampai menjadi salah satu orang yang duduk di bangku!

Serangan Assassin juga sangat mematikan. Ketika mereka mengetahui keberadaan atau posisi Anda, mereka akan menyerang dari belakang atau menggunakan bom asap. Pada saat Anda tidak dapat berkutik, mereka langsung menusuk Hidden Blade kebanggaan mereka dan Anda langsung mati! Bahkan, bila Anda tidak awas, Anda dapat ditarik ke dalam jerami seperti musuh yang biasa Anda bunuh secara diam-diam ketika menjadi Assassin!

Arsenal Pemburu Assassin
Untuk membantu Cormac dalam melawan musuhnya, ia dapat memperkuat diri dengan beragam senjata. Pada dasarnya senjata yang bisa digunakan terbagi dua, yaitu pedang/pisau dan pistol. Kedua senjata tersebut dapat Anda beli di toko yang terletak di kota atau dari dalam Morrigan. Mereka juga memiliki kelebihan dan kekurangan, misalnya pistol yang jarak tembaknya jauh memiliki tenaga kurang kuat. Namun, seiring peningkatan harganya, kekurangan yang dimiliki senjata akan semakin sedikit.

Cormac juga dilengkapi dengan beragam peralatan Assassin yang ampuh. Misalnya, Anda dapat menembakkan peluru dengan kemampuan menidurkan lawan, membuatnya gila dan menyerang teman di sekitarnya, melempar uang di jalanan supaya orang sekitar berkerumun, atau melempar tali dengan ujung pisau untuk menarik musuh menuju posisi Anda. Semua peralatan tersebut membuat permainan menjadi lebih menarik, sebab selalu ada beberapa opsi untuk melawan musuh.

Kemampuan tempur Cormac sendiri dapat lebih ditingkatkan dengan membuat beragam perlengkapan tempur melalui feature Crafting. Sebelumnya, Anda perlu mengumpulkan bahannya terlebih dahulu, yaitu kulit binatang yang telah ditentukan jenis dan banyaknya. Semua binatang tersebut hanya bisa ditemukan di beragam pulau ketika Anda bertualang menggunakan kapal. Semakin ampuh kegunaannya, bahannya juga semakin sulit didapat. Bahkan, Anda dapat menemukan Crafting yang menggunakan kulit ikan Paus! Ikan raksasa tersebut hanya bisa didapat dengan menombaknya di tengah lautan!
