Konami: Keluar? Kojima Hanya Liburan Kok!

Reading time:
October 20, 2015
konami

Entah apa yang tengah dipikirkan Konami saat ini. Terlepas dari semua berita negatif yang terus menerpa mereka selama beberapa bulan terakhir, developer raksasa dengan begitu banyak franchise populer ini tampaknya punya satu jalan keluar yang terus mereka terapkan – bantahan. Mereka seolah berjuang untuk memastikan setiap informasi yang keluar di dunia maya tak berakhir mencederai citra mereka. Mereka membantah akan mematikan sebuah game AAA, mereka juga membantah soal laporan kondisi kerja yang memprihatinkan. Yang terbaru? Mereka juga membantah bahwa Hideo Kojima – talenta besar yang bernaung di bawah bendera raksasa mereka, sudah resmi keluar dari kantor mereka di Tokyo.

Anda yang sempat membaca berita kami beberapa jam yang lalu tentu masih ingat bagaimana salah satu situs bernama Newyorker, yang mengklaim mendapatkan informasi dari sumber terpercaya, melaporkan bahwa Kojima telah meninggalkan kantor Konami di Tokyo yang sudah jadi “markas”-nya sejak tahun 1986 silam. Bagaimana sebuah pesta perpisahan sudah diselenggarakan di Kojima Productions dengan lebih dari 100 tamu dalam suasana yang emosional, tanpa kehadiran para petinggi Konami sama sekali. Banyak situs media gaming raksasa ikut melaporkan hal ini. Bagaimana reaksi Konami? Seperti yang bisa diprediksi, mereka membantah hal tersebut. Mereka bahkan hadir dengan alasan yang lebih absurd.

Konami kembali membantah Hideo Kojima cabut setelah laporan terbaru. Mereka mengklaim Kojima saat ini hanya tengah liburan.
Konami kembali membantah Hideo Kojima cabut setelah laporan terbaru. Mereka mengklaim Kojima saat ini hanya tengah liburan.

Berbicara dengan situs Jepang – Tokyo Sports, salah satu juru bicara Konami membantah berita tersebut. Ia menegaskan bahwa sampai saat ini, Hideo Kojima masih terdaftar sebagai karyawan Konami. Bahwa di tanggal 9 Oktober 2015 yang lalu, Kojima bukan keluar dari perusahaan, melainkan tengah pergi berlibur. Sang juru bicara menjelaskan bahwa Kojima dan tim pengembang Metal Gear Solid V saat ini tengah menikmati masa rehat mereka, apalagi mengingat betapa melelahkannya proses pengembangan sebuah game konsol / PC. Konami mengaku tidak tahu menahu dari mana asal semua “rumor” ini. Sayangnya ia tidak berbagi detail soal “liburan” Kojima ini.

Vacation, huh? Top kek.

Source: Kotaku

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…